Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jadwal Perempat Final Copa America 2019, Ada Peluang "Superclasico"

KOMPAS.com - Tim yang lolos ke perempat final Copa America 2019 sudah dapat dipastikan seiring dengan berakhirnya partai pamungkas di Grup C pada Selasa(25/6/2019).

Tuan rumah, Brasil, sebagai juara Grup A bertemu dengan Paraguay yang baru memastikan tempat di babak perempat final sebagai salah satu peringkat tiga terbaik dari Grup B setelah Ekuador bermain imbang dengan Jepang di Grup C.

Di jalur yang sama, ada pertarungan sesama runner up antara Argentina (Grup B dan Venezuela (Grup A).

Partai Superclasico bisa saja terjadi di babak semifinal jika Brasil dan Argentina sama-sama bisa mengalahkan lawannya masing-masing.

Di jalur lainnya, juara bertahan, Cile (runner up Grup C), dipertemukan dengan Kolombia (juara Grup A) yang berhasil menyapu bersih seluruh kemenangan di fase grup.

Sedangakan Uruguay yang lolos sebagai juara Grup C, bakal bertemu peringkat ketiga terbaik dari Grup A, Peru.

Brasil vs Paraguay, Jumat (28/6/19) pukul 07.30

Venezuela vs Argentina, Sabtu (29/6/19) pukul 02.00

Kolombia vs Cile, Sabtu (29/6/19) pukul 06.00

Uruguay vs Peru, Minggu (30/6/19) pukul 02.00

https://bola.kompas.com/read/2019/06/25/11310008/jadwal-perempat-final-copa-america-2019-ada-peluang-superclasico-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke