Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bursa Transfer, Guardiola Sindir Real Madrid yang Sudah Habiskan Rp 4,8 Triliun

Hingga Kamis (13/6/2019), Real Madrid sudah mendatangkan 5 pemain baru. Mereka adalah Rodrygo Goes, Eder Militao, Luka Jovic, Eden Hazard dan Ferland Mendy.

Ferland Mendy merupakan rekrutan terbaru. Bek kiri asal Perancis itu dibeli dari Olympique Lyon dengan harga 48 juta euro.

Pada tahun 2009, Real Madrid belanja besar-besaran untuk membeli pemain mahal. Cristiano Ronaldo, Kaka dan Karim Benzema termasuk pemain yang diboyong kala itu.

Aktivitas Real Madrid ini membuat Guardiola melontarkan komentar sindiran, seperti dilansir BolaSport.com dari Marca.

"Real Madrid membeli pemain bagus, tetapi hanya Manchester City yang mengeluarkan uang di sini," ujar Guardiola.

Sindiran tersebut muncul karena cibiran yang selalu diberikan kepada Manchester City jika membeli pemain mahal. Manchester City selalu dinilai sebagai tim yang sering menghamburkan uang.

Guardiola menilai Real Madrid tidak mendapat penilaian yang sama walaupun membeli pemain-pemain mahal. Meski menyindir, Guardiola mengakui kualitas para pemain yang dibeli Real Madrid.

"Salah satu yang mereka beli dari Chelsea (Eden Hazard) adalah pemain yang sangat bagus," ujar Guardiola.

"Dia pemain yang mengesankan dan salah satu pemain terbaik yang pernah saya lihat," ujar Guardiola menambahkan.

Guardiola menjadi pelatih Manchester City sejak musim 2016-2017. Hingga musim 2018-2019, eks pelatih Barcelona itu telah mengeluarkan kurang lebih 608 juta euro (sekitar Rp 9,803 triliun) untuk belanja pemain. (Pradipta Indra Kumara)

https://bola.kompas.com/read/2019/06/13/13330018/bursa-transfer-guardiola-sindir-real-madrid-yang-sudah-habiskan-rp-4-8-triliun

Terkini Lainnya

Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Liga Inggris
Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

Liga Inggris
Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

Bundesliga
Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Liga Italia
Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Badminton
Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Liga Inggris
Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke