Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Willian Berharap Hazard Bertahan di Chelsea

KOMPAS.com - Gelandang serang Chelsea, Willian, berharap rekan satu timnya, Eden Hazard, untuk tinggal lebih lama di Stamford Bridge.

Hazard memang telah lama dikaitkan dengan raksasa La Liga, Real Madrid. Bak gayung bersambut, ketertarikan Madrid dengan bintang kapten Tim Nasional Belgia tersebut disambut positif oleh sang pemain.

Hazard selalu menujukkan antusiasmenya untuk bergabung bersama skuad arahan Zinedine Zidane. Bahkan, pria 28 tahun tersebut sudah menolak perpanjangan kontrak yang disodorkan oleh Chelsea.

Kepindahan Hazard ke Santiago Bernabeu sepertinya tinggal menghitung hari saja. Pasalnya, negosiasi antara Madrid dengan Chlesea dikabarkan berjalan mulus dan El Real sudah sepakat soal banderol sang pemain.

Jika terlaksana, kepergian Hazard akan menjadi kehilangan yang sangat besar bagi klub asal London tersebut. Apalagi, Chelsea tengah menghadapi hukuman dialarang mendatangkan pemain di dua periode jendela transfer.

Kabar kepergian Hazard juga menimbulkan reaksi di tubuh skuad Chelsea. Salah satunya muncul dari gelandang serang Chelsea, Willian. Pria asal Brasil tersebut berharap rekan satu timnya itu bisa bertahan bersama Chelsea untuk waktu yang lebih lama.

“Bagi saya, saya berharap dia (Hazard) menetap (di Chelsea). Tetapi dalam sepak bola Anda tidak akan pernah tahu. Saya merasa pikiran Hazard ada di sini, bermain untuk Chelsea,” kata Willian dikutip dari Fotmob.

“Dia sangat penting, pemain istimewa, dia sangat penting bagi kami, dia banyak membantu kami, dan dia salah satu pemain terbaik di dunia,” Willian melanjutkan.

Hazard baru saja menjadi penentu penentu kemenangan Chelsea atas Eintracht Frankfurt pada babak semifinal Liga Europa, Jumat (10/5/2019) dini hari WIB.

Pertandingan tersebut harus dilanjutkan hingga babak adu penalti setelah kedua tim bermain imbang 2-2 selama 120 menit.

Di babak adu tos-tosan, Hazard yang maju sebagai algojo kelima berhasil menuntaskan tugasnya dengan baik.

Chelsea pun menang 4-3 dalam adu penalti dan berhak atas satu tiket babak final Liga Europa musim ini.

Di partai puncak, mereka akan berhadapan dengan Arsenal pada Kamis (30/5/2019) dini hari WIB bertempat di Stadion Wanda Metropolitano, Madrid, Spanyol.

Laga final Liga Europa tersebut bisa menjadi yang terkahir untuk Hazard berkostum Chelsea. 

https://bola.kompas.com/read/2019/05/10/18541768/willian-berharap-hazard-bertahan-di-chelsea

Terkini Lainnya

Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Timnas Indonesia
Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Badminton
Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Performa Lawan Jepang Jadi Bekal Tim Uber Indonesia Hadapi Thailand

Performa Lawan Jepang Jadi Bekal Tim Uber Indonesia Hadapi Thailand

Badminton
Indonesia Vs Irak, Dukungan dan Doa Terbaik, Bisa Garuda Muda!

Indonesia Vs Irak, Dukungan dan Doa Terbaik, Bisa Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Jadwal Perempat Final Thomas Cup 2024, Indonesia Vs Korea Selatan

Jadwal Perempat Final Thomas Cup 2024, Indonesia Vs Korea Selatan

Badminton
Indonesia Vs Irak, Doa dari Korsel untuk Arhan dan Garuda Muda

Indonesia Vs Irak, Doa dari Korsel untuk Arhan dan Garuda Muda

Timnas Indonesia
Perempat Final Piala Uber 2024: Gregoria Yakin Indonesia Bisa Tampil Baik

Perempat Final Piala Uber 2024: Gregoria Yakin Indonesia Bisa Tampil Baik

Badminton
Jadwal Perempat Final Uber Cup 2024, Indonesia Vs Thailand

Jadwal Perempat Final Uber Cup 2024, Indonesia Vs Thailand

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke