Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

6 Profesi di Industri Esports, Berani Mencoba?

KOMPAS.com - Olahraga elektronik atau esports saat ini sedang berkembang pesat di Indonesia. Seiring perkembangan industri esports tersebut, profesi dan peluang karier semakin terbuka. 

Menurut data dari Newzoo yang GridGames kutip dari laman KompasTekno, Indonesia menempati urutan ke-16 pasar gaming global pada tahun 2017.

Jumlah penggiat gaming juga terbilang banyak, yakni 43,7 juta gamer.

Perkembangan industri esports juga terlihat dari berbagai turnamen game yang semakin banyak digelar di sekitar kita.

Berikut ini pilihan profesi di industri eSport yang bisa ditekuni oleh kaum milenial: 

1. Content Creator

Seiring berkembangnya esports, konten dalam kategori game sangat amat banyak bermunculan, dari bentuk video hingga artikel.

Di sinilah content creator akan bertugas mengelola segala konten yang berhubungan dengan game atau eSport.

2. Caster

Sama halnya dengan olahraga lain, esports membutuhkan caster atau komentator saat pertandingan. Tugasnya berkomentar saat pertandingan esports berlangsung.

Kalian harus memahami seluk beluk game yang sedang dipertandingkan dan wajib memiliki pengetahuan yang luas.

3. Analisis pertandingan

Analis pertandingan esports biasanya lebih dari dua orang. Untuk menjadi analis, mereka dituntut benar-benar memahami teknis bermain game.

4. Pembawa acara

Pertandingan esports identik dengan kemeriahan bernuansa garang.

Sebab itulah, pembawa acara pertandingan esports dituntut untuk heboh, demi menghidupkan suasana pertandingan.

Selain itu, pembaca acara juga wajib paham soal game yang dipertandingkan, seperti halnya caster.

5. Manajer Tim

Esports merupakan permainan tim. Kekompakan tim diperlukan untuk meraih kemenangan.

Di balik para atlet tangguh, dibutuhkan seorang manajer tim yang bertugas mengatur jadwal tim untuk membangun kekompakan.

Manajer harus bisa mencocokan jadwal latihan tim.

Ia juga bertanggung jawab penuh untuk timnya, termasuk masalah kontrak pemain, mencari bakat baru, dan memotivasi timnya.

6. Pelatih

Seperti olahraga lainnya, esports juga memerlukan bimbingan pelatih untuk mengembangkan strategi jitu.

Pelatih juga bertugas menakar kelemahan dan keunggulan lawan, untuk menyipakan strategi timnya.

Pelatih esports tentu saja harus memiliki pengetahuan lebih dalam soal eSport, termasuk teknik-tekniknya.

Selain beberapa profesi di atas, adapula tim pendukung yang juga sangat dibutuhkan. Seperti developer (pengembang) dan teknisi untuk memastikan perlengkapan gaming lebih optimal.

Jika industri eSport berkembang, industri lain pun bisa bersinggungan, seperti penulis naskah game, atau pembuat film yang diadaptasi dari game populer.

Perkembangan eSport ini membuat milenial menjadi lebih kreatif dalam menciptakan lapangan pekerjaan. Nggak heran kalau dunia eSport banyak digandrungi milenial.

https://bola.kompas.com/read/2019/04/25/07000008/6-profesi-di-industri-esports-berani-mencoba-

Terkini Lainnya

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke