Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Everton Vs Man United, Matic Sebut Timnya Tak Punya Sosok Pemimpin

KOMPAS.com - Manchester United telah menelan enam kekalahan dari delapan partai terakhir di seluruh kompetisi musim ini. Gelandang mereka, Nemanja Matic, mengaku tidak adanya sosok pemimpin membuat Man United kerap menuai hasil minor.

Terkini, The Red Devil, dikalahkan oleh Eveton pada ekan ke-35 Liga Inggris di Stadion Goodison Park, Minggu (21/4/2019). Tak tanggung-tanggung, gawang David De Gea diberondong empat gol oleh Gylfi Sigurdsson dkk, tanpa bisa dibalas satu pun.

Hasil minor yang diterima Man United di kandang Everton membuat tim yang bermarkas di Old Trafford ini telah menderita lima kekalahan tandang secara berturut-turut di seluruh kompetisi. Ini merupakan hasil terburuk sejak Maret 1981.

Terkait kekalahan memalukan tersebut, Matic mengaku menjadi pemain yang bertanggung jawab dan pantas untuk disalahkan.

“Masalah terbesar adalah kami tidak mempunyai sosok pemimpin di lapangan. Dalam kasus ini saya, karena saya salah satu pemain yang berpengalaman. Kami akan kesulitan jika tidak memenangkan pertarungan di lini tengah,” ujar Matic dikutip dari Marca.

“Jika mau marah, marahlah saya. Saya paling bertanggung jawab karena sangat berpengalaman di ruang ganti,” tambah pria asal Serbia tersebut.

Saat ini Man United terpaku di peringkat keenam klasemen sementara dengan raihan 64 poin dari 34 pertandingan. Mereka terpaut dua poin dari Arsenal yang menghuni peringkat empat atau batas akhir zona Liga Champions.

Pada tengah pekan nanti, Man United akan menjamu rival sekotanya, Manchester City, dalam laga bertajuk derbi Manchester. Pasukan Ole Gunnar Solskjaer harus menang untuk menjaga asa meraih tiket Liga Champions musim depan.

https://bola.kompas.com/read/2019/04/22/14040098/everton-vs-man-united-matic-sebut-timnya-tak-punya-sosok-pemimpin

Terkini Lainnya

Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Timnas Indonesia
Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Badminton
Irak Vs Indonesia, Alasan Shin Tae-yong Fokus Fisik dan Mental Garuda

Irak Vs Indonesia, Alasan Shin Tae-yong Fokus Fisik dan Mental Garuda

Timnas Indonesia
Rekap Persib di Regular Series, Top Assist - Menit Bermain Terbanyak 

Rekap Persib di Regular Series, Top Assist - Menit Bermain Terbanyak 

Liga Indonesia
Irak Vs Indonesia, STY Yakin kepada Rafael Struick

Irak Vs Indonesia, STY Yakin kepada Rafael Struick

Liga Indonesia
Irak Vs Indonesia: Saat STY Masih Terbayang Kekalahan di Semifinal…

Irak Vs Indonesia: Saat STY Masih Terbayang Kekalahan di Semifinal…

Timnas Indonesia
Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Dortmund Vs PSG di Liga Champions

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Dortmund Vs PSG di Liga Champions

Liga Champions
Rekap Hasil Uber Cup 2024, Indonesia Jadi Tim Peringkat 2 Terbaik

Rekap Hasil Uber Cup 2024, Indonesia Jadi Tim Peringkat 2 Terbaik

Badminton
Jakarta Running Festival 2024 Diharapkan Jadi Simbol Persatuan

Jakarta Running Festival 2024 Diharapkan Jadi Simbol Persatuan

Liga Indonesia
Hati-hati Timnas U23 Indonesia, Irak 'Mesra' dengan Penalti

Hati-hati Timnas U23 Indonesia, Irak "Mesra" dengan Penalti

Liga Indonesia
Calvin Verdonk dan Jens Raven Jalani Proses Naturalisasi

Calvin Verdonk dan Jens Raven Jalani Proses Naturalisasi

Liga Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Indonesia Kian Tertinggal 1-2 dari Jepang

Hasil Uber Cup 2024: Indonesia Kian Tertinggal 1-2 dari Jepang

Badminton
One Pride MMA Awards Bakal Digelar 9 Mei

One Pride MMA Awards Bakal Digelar 9 Mei

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke