Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jelang Barcelona vs Liverpool, Klopp Punya Pesan untuk Suarez-Coutinho

KOMPAS.com - Juergen Klopp punya pesan khusus kepada dua mantan pemain timnya, Luis Suarez dan Philippe Coutinho, menjelang laga Barcelona vs Liverpool.

Barcelona vs Liverpool akan berhadapan pada leg pertama semifinal di Camp Nou, Rabu (1/5/2019) mendatang. Adapun leg kedua akan berlangsung di Anfield, sepekan kemudian.

Klopp menilai Coutinho dan Suarez adalah legenda Liverpool. Ia mengaku sudah tidak sabar untuk bereuni dengan dua pemain Amerika Latin tersebut.

Suarez hengkang dari Liverpool pada 2014, sedangkan Coutinho pada Januari 2018. Ini merupakan kali pertama bagi Suarez dan Coutinho berhadapan dengan Liverpool dalam laga resmi.

"Mereka berdua sangat istimewa. Mereka berdua adalah legenda Liverpool. Mereka pemain yang brilian," kata Klopp kepada Viasport Football dikutip dari liverpoolecho.co.uk.

“Tapi saya pikir ini bukan pertandingan persahabatan! Mereka harus berjuang dan berusaha, kami juga demikian," lanjut juru taktik asal Jerman itu.

Menurut Klopp, laga melawan Barcelona tidak akan mudah. Tapi ia yakin peluang timnya masih ada.

Ia menaruh kepercayaan pada para pemainnya yang dinilainya telah melakukan sesuatu yang membanggakan musim ini.

“Ketika Anda bermain untuk Liverpool di semifinal melawan Barcelona, itu sudah mengirimkan pesan yang luar biasa. Sekarang mari kita coba melakukan yang terbaik dan lihat apa yang terjadi," ujar Klopp.

https://bola.kompas.com/read/2019/04/18/21000028/jelang-barcelona-vs-liverpool-klopp-punya-pesan-untuk-suarez-coutinho

Terkini Lainnya

Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Badminton
Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Badminton
Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Liga Lain
Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Internasional
Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama Atas Barcelona

Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama Atas Barcelona

Liga Spanyol
Apriyani/Siti Kalah Dua Gim Langsung, Indonesia 1-1 Korsel

Apriyani/Siti Kalah Dua Gim Langsung, Indonesia 1-1 Korsel

Badminton
Kata Klopp soal Mo Salah Usai Ribut-ribut di Pinggir Lapangan

Kata Klopp soal Mo Salah Usai Ribut-ribut di Pinggir Lapangan

Liga Inggris
Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Menang Dua Gim Langsung, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Menang Dua Gim Langsung, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Internasional
Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Liga Inggris
Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke