Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

PSSI Apresiasi Liga Kompas Gramedia U-14

Sekretaris Jenderal PSSI Ratu Tisha Destria berharap Kompas Gramedia tidak berhenti untuk merajut mimpi pesepak bola muda melalui kompetisi yang sudah memasuki musim kesembilan ini.

"PSSI sangat mengapresiasi dan berterima kasih atas peran swasta yang ikut menggelar kompetisi di kelompok umur. PSSI juga tengah menjalankan program afiliasi sekolah sepak bola sehingga nantinya ada standardisasi kurikulum dalam pembinaan sepak bola di SSB," kata Tisha di sela-sela acara penutupan kompetisi Liga Kompas Gramedia U14 di Stadion Ciracas, Minggu (24/3/2019).

"Para pemain lulusan Liga KG bisa bergabung dengan klub Liga 1. Kalaupun mereka tidak tertampung di klub Liga 1, para pemain masih memiliki kesempatan merasakan kompetisi di Piala Soeratin U-15 melalui klub dari anggota masing-masing Asprov," ujar Tisha.

PSSI cukup optimistis dengan pengembangan pemain usia muda. PSSI tahun ini menggelar tiga kelompok umur, yakni U-16, U-18, dan U-20.

Menurut Tisha, PSSI menargetkan timnas Indonesia bisa lolos ke Olimpiade 2024 di Paris. Karena itu, dia berharap tahun depan bisa melihat wajah para alumnus Liga KG memperkuat timnas Indonesia.

"Semoga gelar ini semakin memotivasi adik-adik untuk membuat prestasi yang lebih tinggi," kata Tisha.

Acara penutupan Liga Kompas Gramedia U-14 juga dihadiri Pemimpin Redaksi Harian Kompas, Ninuk Pambudy, perwakilan sponsor dan Deputi II Kemenpora, Raden Isnanta.

https://bola.kompas.com/read/2019/03/25/07400098/pssi-apresiasi-liga-kompas-gramedia-u-14

Terkini Lainnya

Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Liga Indonesia
Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Sports
Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke