Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

PSG Vs Nimes, Mbappe Cetak Rekor, Tuchel Masih Kecewa

KOMPAS.com - Pelatih Paris Saint-Germain, Thomas Tuchel, mengaku kecewa dengan penyelesaian akhir Kylian Mbappe.

Hal itu diungkapkan Tuchel setelah PSG mengalahkan Nimes 3-0 pada laga pekan ke-26 Liga Perancis di Stade de France, Sabtu (24/02/2019).

Torehan dua gol pada laga tersebut membuat Mbappe menjadi pemain termuda Liga Perancis yang mampu mencetak 50 gol. Pada laga itu, Mbappe masih berusia 20 tahun dua bulan.

Meski sukses mencetak rekor, Tuchel kecewa karena Mbappe hanya bisa mencetak dua gol disaat mendapatkan banyak peluang emas.

"Saya tahu dia tampil bagus pada laga ini, tapi dia seharusnya mencetak empat atau lima gol," kata Tuchel dikutip dari situs web Goal.

"Saya tahu dia punya kemampuan luar biasa. Dia bermain di tim yang bagus yang bisa menciptakan banyak peluang. Jadi sudah jadi tugas Mbappe, Edinson Cavani, dan Angel Di Maria untuk mencetak gol," ujar Tuchel menambahkan.

Menilik data statistik, Tuchel pantas kecewa dengan penyelesaian akhir Mbappe.

Dikutip dari situs web Whoscored, pada laga itu PSG mampu menciptakan tujuh tembakan tepat sasaran yang lima di antaranya dilakukan Mbappe.

Selain itu, kekecewaan Tuchel juga disebabkan kondisi tim saat ini. Seperti diketahui, Mbappe kini menjadi satu-satunya andalan Tuchel untuk mencetak gol karena Cavani dan Neymar Jr masih cedera.

Tambahan dua gol membuat Mbappe kini memimpin daftar top skor Liga Perancis. Mbappe berada di puncak dengan koleksi 22 gol, unggul lima atas Cavani di urutan kedua .

https://bola.kompas.com/read/2019/02/24/08300078/psg-vs-nimes-mbappe-cetak-rekor-tuchel-masih-kecewa

Terkini Lainnya

Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Badminton
Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Liga Indonesia
Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Liga Inggris
STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Liga Inggris
Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Liga Indonesia
Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Liga Inggris
Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Liga Lain
Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Badminton
Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Badminton
Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Badminton
Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Liga Inggris
Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke