Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jejak Karier Gordon Banks, Kiper Inggris Saat Juara Piala Dunia 1966

KOMPAS.com - Kiper tim nasional Inggris saat menjuarai Piala Dunia 1966, Gordon Banks, telah wafat di usia 81 tahun, Selasa (12/2/2019).

Dikutip dari BBC, Banks memulai kariernya di Chesterfield, sebelum hijrah ke Leicester City pada 1959 dengan nilai transfer 7.000 Poundsterling atau setara sekitar Rp 126 juta dengan kurs saat ini.

Banks memantapkan dirinya sebagai kiper nomor satu Inggris dan mendapatkan cap internasional pertamanya pada tahun 1963 melawan Skotlandia.

Dia bermain di setiap pertandingan saat Piala Dunia 1966, puncaknya saat menang 4-2 atas Jerman Barat pada laga final di Wembley.

Dalam delapan tahun di Leicester, Banks menjadi runner-up di dua final Piala FA dan memenangi Piala Liga pada 1964 sebelum bergabung dengan Stoke berselang tiga tahun kemudian.

Banks bermain di The Potters, julukan Stoke, sampai pensiun dari sepak bola profesional dan memenangi Piala Liga sekali lagi pada 1972.

Gelar tersebut menjadi satu-satunya trofi yang dipersembahkan Banks untuk Stoke.

Dalam beberapa tahun belakangan ini, Banks kehilangan panglihatan di mata kanannya setelah kecelakaan mobil. Dia juga berjuang melawan penyakit kanker selama bertahun-tahun sebelum akhirnya tutup usia.

https://bola.kompas.com/read/2019/02/12/18034518/jejak-karier-gordon-banks-kiper-inggris-saat-juara-piala-dunia-1966

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke