Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hanif dan Marinus Cedera, Indra Sjafri Urung Coret 4 Pemain

KOMPAS.com - Pelatih timnas U-22 Indonesia, Indra Sjafri, mengurungkan niat mengerucutkan skuadnya karena dua pemain dilanda cedera.

Kedua pemain yang cedera adalah Hanif Sjahbandi dan Marinus Wanewar. Mereka terkena cedera ketika melakoni game internal timnas U-22 Indonesia di Lapangan ABC, Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (2/2/2019).

Sebenarnya, Indra Sjafri berniat mengerucutkan skuad timnas U-22 Indonesia dengan mencoret empat pemain selepas game internal pagi tadi.

Namun, cedera yang menimpa Hanif dan Marinus membuat Indra Sjafri harus berpikir ulang dalam pencoretan pemain. Saat ini, timnas U-22 Indonesia memiliki 30 pemain.

"Mungkin hari ini kami akan berdiskusi dahulu dengan para pelatih apakah bagaimana hasilnya pada beberapa hari ke depan," kata Indra Sjafri di Lapangan ABC, Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (2/2/2019).

"Karena ada beberapa pemain kami yang mengalami cedera yakni Hanif Sjahbandi dan Marinus Wanewar," ucap Indra Sjafri menambahkan.

Pada sesi game internal hari ini, Indra Sjafri memuji perkembangan signifikan dari Bagas Adi dkk.

Bermain selama 2x45 menit, ia melihat fisik anak-anak asuhnya sudah kembali normal setelah berlatih selama tiga pekan.

"Selain kemajuan dari segi fisik, secara taktikal pemain juga sudah mulai memahami apa yang kami latih selama sepekan ini," kata Indra Sjafri.

"Nanti kami coba pada pekan selanjutnya ketika melawan Bhayangkara FC dan Arema FC," ucap pelatih asal Sumatera Barat itu.

Timnas U-22 Indonesia menggelar dua laga uji coba sebagai persiapan berlaga di Piala AFF U-22 2019.

Timnas U-22 akan menghadapi Bhayangkara FC pada uji coba pertama di Stadion Patriot, Bekasi, Jawa Barat, Rabu (6/2/2019).

Di pertandingan kedua, timnas U-22 Indonesia akan berjumpa Arema FC di Stadion Kanjuruhan, Kepanjen, Kabupaten Malang, Minggu (10/2/2019).

Hasil dua uji coba bakal digunakan Indra Sjafri untuk memutuskan 23 pemain yang akan dibawa ke Piala AFF U-22 2019 di Kamboja, pada 17-28 Februari. (Mochamad Hary Prasetya)

https://bola.kompas.com/read/2019/02/02/14015428/hanif-dan-marinus-cedera-indra-sjafri-urung-coret-4-pemain

Terkini Lainnya

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke