Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ratu Tisha Ungkap Alasan Timnas U-22 Batal Uji Coba Internasional

KOMPAS.com - Sekjen PSSI, Ratu Tisha Destria, mengungkap alasan timnas U-22 Indonesia batal menggelar uji coba internasional sebelum menghadapi Piala AFF U-22 2019.

Sebelumnya, timnas U-22 Indonesia diagendakan menjajal timnas U-22 China sebelum berlaga di Piala AFF U-22 2019. Namun, rencana uji coba internasional itu urung terwujud. 

Sebagai gantinya, tim besutan Indra Sjafri itu akan beruji coba melawan Bhayangkara FC pada 6 Februari dan Arema FC antara 9 atau 10 Februari 2019.

"Seperti yang pernah kami bicarakan sebelumnya bahwa timnas U-22 ini menjadi persiapkan untuk kualifikasi AFC (Piala Asia U-23 2020) karena fokus kami ada di kualifikasi AFC," kata Ratu Tisha kepada wartawan, Rabu (30/1/2019).

"Sehingga, uji coba yang akan dilakukan ini sifatnya domestik. Kami akan persiapkan uji coba internasional seusai AFC untuk menuju Sea Games 2019. Untuk domestiknya akan melawan Bhayangkara FC dan Arema FC," ujarnya menambahkan.

Lebih lanjut, Ratu Tisha memohon doa dari seluruh pecinta sepak bola nasional untuk kesuksesan skuad Garuda Muda di Piala AFF U-22.

Meskipun tak memasang target, hasil bagus di Piala AFF U-22 bisa menjadi modal positif timnas U-22 Indonesia menuju kualifikasi Piala Asia U-23 dan SEA Games.

"Mohon doa dan dukungan dari seluruh masyarakat Indonesia, karena ini ajang pertama kita di tahun ini. Jadi akan menjadi motivasi yang sangat penting untuk pemain," tutur Tisha.

"Walaupun memang targetnya di AFC, tapi akan menjadi motivasi yang sangat lebih apabila bisa dengan maksimal di AFF," ucap dia menambahkan. (Muhammad Robbani)

https://bola.kompas.com/read/2019/01/30/23251188/ratu-tisha-ungkap-alasan-timnas-u-22-batal-uji-coba-internasional

Terkini Lainnya

Hasil Tottenham Vs Arsenal 2-3, Meriam London Sukses Raih Poin Penuh

Hasil Tottenham Vs Arsenal 2-3, Meriam London Sukses Raih Poin Penuh

Liga Inggris
Klasemen MotoGP 2024: Jorge Martin Teratas, Bagnaia Kedua

Klasemen MotoGP 2024: Jorge Martin Teratas, Bagnaia Kedua

Motogp
Syarat Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan Diperbolehkan

Syarat Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan Diperbolehkan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Timnas Indonesia
Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Motogp
Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Timnas Indonesia
Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Liga Italia
Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik 'Gila' Uzbekistan

Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik "Gila" Uzbekistan

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Liga Indonesia
Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Timnas Indonesia
Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Timnas Indonesia
3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke