Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Persija Terancam Tanpa Pemain Asing, Ini 9 Langkah di Bursa Transfer

Aktivitas yang dilakukan Persija Jakarta terancam sia-sia. Hal itu lantaran Persija Jakarta tidak bisa memainkan tiga pemain asing plus Ryuji Utomo saat tampil di play-off Liga Champions Asia 2019.

Persija akan melawan tim asal Singapura, Home United, pada babak play-off Liga Champions Asia 2019 di Stadion Jalan Besar, Singapura, Selasa (5/2/2019).

Tim berjulukan Macan Kemayoran tersebut kemungkinan besar tidak bisa memainkan pemain asing yakni adalah Jakhongir Abdumuminov, Bruno Matos, dan Vinicius Lopes Laurindo, serta Ryuji.

Empat pemain tersebut belum memiliki  International Transfer Certificate (ITC) dari klub lamanya. ITC merupakan persyaratan mutlak untuk pemain pendatan baru di sebuah kompetisi.

ITC berfungsi sebagai tanda memutus kerja sama dengan klub lama dan kemudian memulai bergabung dengan klub baru.

Setelah ITC dikeluarkan asosiasi yang lama di mana pemain tersebut berkarier sebelumnya, maka si pemain bisa didaftarkan di asosiasi sepak bola negara yang baru. Tanpa ITC, pemain tersebut dianggap ilegal.

Menurut sumber Kompas.com, proses ITC ini dilakukan saat FIFA menerima informasi dari sebuah asosiasi mengenai penetapan jendela transfer di negara tersebut.

Persoalan yang dialami Persija imbas dari keputusan PSSI yang berencana memutar kompetisi setelah pemilihan umum Presiden Indonesia 2019.

"FIFA belum menerima informasi dari PSSI kapan kompetisi digelar. Informasi soal jadwal kompetisi seharusnya disampaikan jauh-jauh hari. Karena itu, klub Indonesia tidak bisa mendapatkan ITC. Jika FIFA sudah mengetahui, FIFA akan membuka TMS (Transfer Matching System)," tutur sumber tersebut.

Sebetulnya bagimana sih proses yang dilakukan sebuah klub dalam bursa transfer? Berikut 9 langkahnya:

Langkah Pertama

Klub pembeli harus mendekati klub penjual dengan mempelajari pemain yang akan dibeli dan berapa harga jualnya.

Langkah Kedua

Setelah satu syarat disepakati, asosasi dari klub penjual harus mengonfirmasi identitas pemain di ITMS (International Transfer Matching System). ITMS adalah sistem elektronik yang dirancang untuk memantau transfer internasional, pendaftaran pemain profesional antar-asosiasi dari dua negara yang berbeda.

Langkah Ketiga

Setelah dikonfirmasi, FIFA akan mengizinkan proses transfer dilanjutkan.

Langkah Keempat

Asosiasi yang memayungi klub pembeli meminta ITC dari asosiasi klub penjual.

Langkah Kelima

Asosiasi klub penjual memiliki kewenangan memberikan atau menolak permintaan ITC tersebut.

Langkah Keenam

Setelah menerima ITC, asosiasi klub pembeli kemudian harus memasukkan tanggal pendaftaran pemain di ITMS.

Langkah Ketujuh

Dengan memenuhi langkah tersebut, klub pembeli sudah bisa memainkan pemain barunya.

Langkah Kedelapan

Klub pembeli menyelesaikan pembayaran ke klub lama dan mengunggah bukti transfer ke ITMS.

Langkah Kesembilan

Transfer akhirnya rampung


https://bola.kompas.com/read/2019/01/22/17074228/persija-terancam-tanpa-pemain-asing-ini-9-langkah-di-bursa-transfer

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke