Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Man City Vs Liverpool, The Reds Belum Pikirkan Gelar Juara

KOMPAS.com - Gelandang serang Liverpool, Xherdan Shaqiri, memastikan timnya saat ini masih belum pernah memikirkan peluang juara Liga Inggris.

Pernyataan Shaqiri ini diucapkan jelang laga Manchester City vs Liverpool yang akan berlangsung di Stadion Etihad, Kamis (02/01/2018).

Menurut Shaqiri, niat The Reds - julukan Liverpool - ke Stadion Etihad nanti hanya memenangi pertandingan dan bukan menyingkirkan Man City dari persaingan juara.

"Kami akan melawan Man City untuk pertandingan Liga Inggris. Kami fokus untuk tampil baik dan hanya itu tujuan kami," ujar Shaqiri dikutip dari situs web talkSport, Senin (31/12/2018).

"Tidak ada tujuan lain di pikiran kami saat ini. Kami hanya ingin terus tampil baik dan memenangi pertandingan. Hanya itu yang bisa kami lakukan untuk sukses," tutur Shaqiri menambahkan.

Shaqiri tidak menampik laga melawan Man City akan sulit. Namun, Shaqiri merasa The Reds juga punya peluang menang kendati akan bermain di kandang lawan.

"Tentu saja mereka akan menekan kami dan mencoba menang dan meraih tiga poin. Ini akan menjadi laga yang sangat menarik," tuturnya. 

"Kami sudah tidak sabar dan menampilkan permainan terbaik. Kami sangat percaya diri bisa menang di sana," ujar Shaqiri.

Menjelang laga ini, kedua tim punya modal yang sama-sama bagus. Liverpool masih belum terkalahkan dan baru saja menggunduli Arsenal 5-1 akhir pekan lalu.

Di sisi lain, Man City sukses mengakhiri rentetan dua kekalahan beruntun dengan mengalahkan Southampton 3-1 pada pekan ke-20.

Untuk diketahui, pertemuan pertama kedua tim di Stadion Anfield berakhir imbang tanpa gol awal Oktober lalu.

Saat ini, Liverpool berada di puncak klasemen dengan koleksi 54 poin dan unggul tujuh angka dari Man City di bawahnya.

https://bola.kompas.com/read/2019/01/01/08000078/man-city-vs-liverpool-the-reds-belum-pikirkan-gelar-juara

Terkini Lainnya

Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

Badminton
Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Liga Italia
Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Timnas Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Liga Italia
Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Liga Inggris
Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si 'Bodyguard' Zidane

Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si "Bodyguard" Zidane

Liga Italia
Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Internasional
Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Liga Italia
Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Bundesliga
Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Liga Indonesia
PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke