Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Sekjen PSSI Akui Larang Fakhri Husaini Hadiri Mata Najwa

JAKARTA, KOMPAS.com - Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Ratu Tisha, mengakui sempat melarang Fakhri Husaini untuk menghadiri acara Mata Najwa bertajuk PSSI Bisa Apa.

Fakhri pada akhirnya memutuskan untuk datang ke acara meskipun dilarang Tisha. Dalam acara itu juga tidak ada petinggi PSSI. Hanya ada dua Exco, Gusti Randa bersama Refrizal.

Menurut Tisha, larangan kepada Fakhri dilandasi rasa khawatir adanya pembantaian kepada federasi dalam acara tersebut.

"Sebagai keluarga, PSSI tidak mau mengomentari apa yang keluarga PSSI komentari di media," kata Tisha dikutip dari BolaSport, Sabtu (29/12/2018).

"Karena layaknya keluarga, pembicaraan melalui apa pun itu bisa terjadi salah paham dan macam-macam. Pelatih, anggota, pemain, itu adalah keluarga PSSI. Saya tidak bisa bicara banyak tentang hal itu," ucap Tisha  menambahkan.

Sebelumnya, Fakhri mengaku ada tiga orang dari PSSI yang menelepon dan memintanya untuk tidak hadir ke acara Mata Najwa, salah satunya Tisha.

Kata Fakhri, PSSI mengaku mendapatkan undangan tetapi memilih untuk tidak hadir. Fakhri mengaku memiliki alasan kuat untuk memenuhi undangan Najwa Shihab.

Menurut Fakhri, ada korelasi pembahasan untuk pembinaan usia muda.

"Kalau Mata Najwa menarik karena bunyinya berpengaruh ke match-fixing terhadap pembinaan usia muda. Kalau ini saya tidak hadir, saya punya kepentingan di sana," kata Fakhri.

Fakhri merupakan mantan pelatih timnas U-16 Indonesia. Ia tidak lagi menjabat setelah posisi itu dipercayakan kepada Bima Sakti.

Besar kemungkinan, Fakhri akan diproyeksi menjadi pelatih timnas U-19 Indonesia untuk Piala AFF U-18 2019. Namun, sampai saat ini, PSSI  belum mengumumkan kabar itu.

"Saya juga bukan bagian dari PSSI lagi karena kontrak saya sudah habis dan selesai. Siapapun yang hubungi saya tidak ada kaitannya dengan PSSI," kata Fakhri. (Mochamad Hary Prasetya)

https://bola.kompas.com/read/2018/12/29/15495698/sekjen-pssi-akui-larang-fakhri-husaini-hadiri-mata-najwa

Terkini Lainnya

Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak

Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak

Timnas Indonesia
AFC Sebut Justin Absen, Tangan Kanan STY Membantah

AFC Sebut Justin Absen, Tangan Kanan STY Membantah

Timnas Indonesia
Kata Pelatih Irak soal Kekuatan Indonesia di Piala Asia U23

Kata Pelatih Irak soal Kekuatan Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Liga Indonesia
Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Sports
Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke