Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bambang Suryo: Semut yang Diinjak Gajah Akan Berontak

MALANG, KOMPAS.com - Manajer Persekam Metro FC, Bambang Suryo, memprotes keputusan Komite Disiplin PSSI yang menghukumnya seumur hidup.

Pria yang akrab disapa BS itu menilai sanksi terhadapnya janggal.

"Saya tidak terima mas. Sanksi seumur hidup itu. Saya rasa ini janggal ya," katanya di Kota Malang, Kamis (27/12/2018).

Bambang Suryo merasa janggal atas tuduhan terhadap dirinya yang dinilai berupaya ingin menyuap PSN Ngada dalam pertandingan PSN Ngada versus Persekam Metro FC pada 26 November lalu di kompetisi Liga 3 2018.

"Langkah saya pasti jelas saya tidak mau menerima adanya sanksi seumur hidup," katanya.

Bambang mengaku tidak pernah menerima panggilan pemeriksaan sebelum sanksi itu dijatuhkan. Hal itu pula yang membuat Bambang Suryo menilai bahwa Komdis PSSI janggal.

"Belum pernah sama sekali mengikuti sidang. Belum pernah," katanya.

Selain itu, Bambang Suryo hingga saat ini belum menerima salinan surat keputusan sanksi terhadapnya. Langkah banding yang akan ditempuh Bambang belum bisa dilakukan karena tidak adanya salinan surat tersebut.

"Surat saja belum diterima mau banding gimana. Sedangkan saya tidak merasa dipanggil kok. Tidak lewat WA (Whatsapp), telepon, SMS," terangnya.

Bambang Suryo enggan mengira-ngira sanksi yang dijatuhkan kepadanya ada kaitannya dengan langkahnya membongkar adanya match fixing dalam sepak bola Indonesia.

Bambang hanya mengibaratkan dirinya sebagai bagian kecil di sepak bola yang mengalami ketidakadilan akibat adanya sanksi tersebut.

"Ibarat saya ini semut yang diinjak oleh gajah. Tapi semut yang diinjak oleh gajah akan berontak," katanya.

Komite Disiplin PSSI menghukum Manajer Persekam Metro FC, Bambang Suryo, dengan larangan beraktivitas dalam ruang lingkup sepak bola Indonesia seumur hidup.

Komdis menyatakan Bambang Suryo melakukan tingkah laku buruk pada pertandingan PSN Ngada versus Persekam Metro FC pada 26 November lalu di kompetisi Liga 3 2018. Bambang Suryo disebut berupaya menyuap tim PSN Ngada.

https://bola.kompas.com/read/2018/12/27/21462528/bambang-suryo-semut-yang-diinjak-gajah-akan-berontak

Terkini Lainnya

Harga Tiket Madura United Vs Persib, Suporter Tamu Dilarang Hadir

Harga Tiket Madura United Vs Persib, Suporter Tamu Dilarang Hadir

Liga Indonesia
Singapore Open 2024: Gregoria Tampil Nyaman, Tenang, dan Diuntungkan

Singapore Open 2024: Gregoria Tampil Nyaman, Tenang, dan Diuntungkan

Badminton
Hasil Singapore Open 2024: Sempat Dikte Lawan, Leo/Daniel Kalah

Hasil Singapore Open 2024: Sempat Dikte Lawan, Leo/Daniel Kalah

Badminton
Jadwal dan Live Streaming Timnas Putri Indonesia Vs Singapura Malam Ini

Jadwal dan Live Streaming Timnas Putri Indonesia Vs Singapura Malam Ini

Timnas Indonesia
Hasil Singapore Open 2024: Gregoria Mariska Melaju ke 16 Besar

Hasil Singapore Open 2024: Gregoria Mariska Melaju ke 16 Besar

Badminton
Marc Klok Stres Absen di Final Pertama Liga 1 2023-2024

Marc Klok Stres Absen di Final Pertama Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Bursa Transfer: Chelsea Incar Enzo Maresca, Brighton Mau Graham Potter Kembali

Bursa Transfer: Chelsea Incar Enzo Maresca, Brighton Mau Graham Potter Kembali

Liga Inggris
Kapolri Resmikan Komite Olahraga Polri

Kapolri Resmikan Komite Olahraga Polri

Sports
Kualifikasi Piala Dunia 2026: STY Beri Peringatan Terkait Kartu Kuning

Kualifikasi Piala Dunia 2026: STY Beri Peringatan Terkait Kartu Kuning

Timnas Indonesia
Ungkapan Saling Support Bomber Persib DDS-Ciro, Jadi 11 Pemain Terbaik APPI

Ungkapan Saling Support Bomber Persib DDS-Ciro, Jadi 11 Pemain Terbaik APPI

Liga Indonesia
Kualifikasi Piala Dunia 2026: Perketat Pengamanan Hotel Tempat Timnas Menginap

Kualifikasi Piala Dunia 2026: Perketat Pengamanan Hotel Tempat Timnas Menginap

Timnas Indonesia
Aston Villa Perpanjang Kontrak Unai Emery

Aston Villa Perpanjang Kontrak Unai Emery

Liga Inggris
Martial Ucap Selamat Tinggal ke Man United: Emosional, MU Selalu di Hati

Martial Ucap Selamat Tinggal ke Man United: Emosional, MU Selalu di Hati

Liga Inggris
368 Siswi Ikut Turnamen Sepak Bola Putri di Jakarta

368 Siswi Ikut Turnamen Sepak Bola Putri di Jakarta

Liga Indonesia
Latihan Timnas Malaysia Dijaga Ketat Polisi Imbas Kasus Penyerangan ke Pemain

Latihan Timnas Malaysia Dijaga Ketat Polisi Imbas Kasus Penyerangan ke Pemain

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke