Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Meski Rebutan Posisi, Courtois Mengaku Berhubungan Baik dengan Navas

MADRID, KOMPAS.com - Kiper Real Madrid, Thibaut Courtois, mengaku hubungannya dengan rekan setimnya, Keylor Navas, baik-baik saja meski mereka kini berebut posisi sebagai penjaga gawang utama.

Ia menyebut punya hubungan kerja yang hebat dengan Navas. Meski begitu, ia menyadari kurangnya waktu bermain menjadi kondisi yang tidak akan mudah untuk Navas.

"Kami saling menghormati satu sama lain dan memiliki hubungan kerja yang baik," kata Courtois sebagaimana dikutip Marca, Senin (24/12/2018).

"Kami membicarakan tentang pemain yang telah memenangi tiga gelar Liga Champions dan saya yakin baginya tidak mudah berada di bangku cadangan," lanjut Courtois.

Navas selalu menjadi pilihan utama di Madrid di era kepelatihan Zinedine Zidane pada tiga tahun terakhir. Namun, semua berubah saat Courtois datang pada awal musim 2018/19.

Oleh pelatih sebelumnya, Julen Lopetegui, Navas dan Courtois masih tampil bergantian. Navas diturunkan di Liga Champions, sedangkan Courtois di La Liga.

Namun, Navas dikeluarkan dari starting XI Los Blancos karena kekalahan 0-3 dari CSKA Moskawa di Liga Champions, belum lama ini. Navas pun hanya diturunkan di Copa Del Rey.

"Sebagai pemain sepak bola kita semua tahu bahwa kita harus bekerja keras. Jika kita tidak melakukannya, kita tidak akan mendapat tempat di liga," ucap Courtois.

"Untuk seorang penjaga gawang, menguntungkan jika bermain beberapa kali dalam sepekan. Tapi jika tidak, saya yakin itu membuat frustrasi. Tetapi pelatihlah yang membuat keputusan."

"Saya merasa bahagia di sini sejak hari pertama," tambah kiper timnas Belgia itu.

https://bola.kompas.com/read/2018/12/24/21000008/meski-rebutan-posisi-courtois-mengaku-berhubungan-baik-dengan-navas

Terkini Lainnya

Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesan dan Harapan untuk Ernando Ari Jelang Laga Melawan Uzbekistan

Pesan dan Harapan untuk Ernando Ari Jelang Laga Melawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Saat Sikap Berkelas STY Disorot Usai Bawa Indonesia Singkirkan Korsel...

Saat Sikap Berkelas STY Disorot Usai Bawa Indonesia Singkirkan Korsel...

Timnas Indonesia
Preview Indonesia Vs Uzbekistan di Mata Pengamat Tanah Air

Preview Indonesia Vs Uzbekistan di Mata Pengamat Tanah Air

Timnas Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Pastikan Indonesia Bekuk Hong Kong

Hasil Piala Uber 2024: Ester Pastikan Indonesia Bekuk Hong Kong

Badminton
Kebahagiaan Gelandang Persib Dedi Kusnandar Menyaksikan Timnas U23

Kebahagiaan Gelandang Persib Dedi Kusnandar Menyaksikan Timnas U23

Timnas Indonesia
Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pengamat Australia Sorot Kemenangan Impresif Timnas U23 Indonesia

Pengamat Australia Sorot Kemenangan Impresif Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Timnas Indonesia
Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Badminton
Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Timnas Indonesia
Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Timnas Indonesia
Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Badminton
Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang 'Gila Kontrol'

Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang "Gila Kontrol"

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke