Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Indonesia Gagal di Piala AFF 2018, Menpora Tunggu Komitmen PSSI

KOMPAS.com - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Imam Nahrawi, akan menunggu pertanggung jawaban PSSI dan Ketua Umum nya, Edy Rahmayadi, terkait kegagalan Timnas Indonesia di Piala AFF 2018.

Meski menyisakan satu laga lagi, Timnas Indonesia dipastikan tersingkir lebih awal. Indonesia yang kini mengoleksi tiga poin dipastikan tidak akan bisa mengejar tujuh angka milik Filipina dan Thailand di dua urutan teratas.

Melihat hal ini, Menpora ingin PSSI segera mengeluarkan pernyataan resmi untuk menjelaskan kegagalan Indonesia.

“Saya tunggu pernyataan resmi PSSI dan ketua umumnya,” kata Menpora dikutip dari BolaSport.com.

Imam Nahrawi juga mengimbau kepada publik sepak bola nasional untuk bersabar menunggu pernyataan dari PSSI.

Menpora berharap kegagalan ini tidak melunturkan dukungan untuk Timnas Indonesia yang masih menyisakan satu laga lagi.

“Kalau toh PSSI dan ketumnya belum merespons keinginan publik dengan cepat, ya tetap kita dukung pemain-pemain yang sudah berjuang ini,” tutur Imam.

“Tetap menontonlah, kita dukung pemain-pemain yang terus berjuang. Mereka terus berjuang sampai titik darah penghabisan,” ujar Imam menambahkan.

Pada laga terakhir, Indonesia akan bertanding melawan timnas Filipina di Stadion Gelora Bung Karno (SUGBK) pada Minggu (25/11/2018). Laga ini akan disiarkan langsung oleh RCTI pada pukul 19.00 WIB. 

Kegagalan tahun ini menambah daftar panjang catatan buruk timnas Indonesia di Piala AFF 2018. Selain tidak pernah merasakan juara, Indonesia sebelunya sudah tiga kali gagal di fase grup yakni pada 2007, 2012, dan 2014. (Irfa Ulwan)

https://bola.kompas.com/read/2018/11/23/08443798/indonesia-gagal-di-piala-aff-2018-menpora-tunggu-komitmen-pssi

Terkini Lainnya

Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Liga Indonesia
Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Motogp
Erick Thohir Apresiasi Perjuangan Indonesia, Skuad Garuda Punya Generasi Emas

Erick Thohir Apresiasi Perjuangan Indonesia, Skuad Garuda Punya Generasi Emas

Timnas Indonesia
Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Liga Lain
Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

Timnas Indonesia
HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke