Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bali United Vs Persebaya, Momen Misbakus Solikin Bertemu Sang Idola

Gelandang Bajul Ijo itu merupakan jebolan klub internal Persebaya, Al Rayyan. Sementara itu, pemain Bali United, M Taufiq, meniti karir sepak bola di Fatahillah 354.

Dulu, keduanya sempat sama-sama membela Persebaya di kompetisi Indonesia Premier League (IPL) musim 2012-2013.

"Mas Taufiq adalah senior saya. (Saya) banyak belajar dari dia dulu. Untuk gelandang bertahan, Mas Taufiq adalah idola saya," ucap Cak Mis, sapaan Misbakus Solikin.

Taufiq cukup lama berseragam Persebaya. Pada 2005, dia menjalani debut di klub berjuluk The Green Force itu, ketika usianya masih 19 tahun.

Taufiq adalah salah seorang pemain muda yang diorbitkan mantan pelatih Persebaya Jacksen F. Thiago.

Selain Taufiq, ada Slamet Nurcahyo yang kini menjadi playmaker Madura United. Sempat pindah klub pada 2006-2008, Taufiq kembali membela Green Force pada 2008-2013.

Sementara itu, Misbakus yang lebih muda lima tahun. Dia memulai karier profesional pada 2009. Saat membela Persebaya pada 2012-2013, statusnya masih pemain magang.

"Kalau di lapangan ya lakukan yang terbaik. Tidak ada motivasi bagaimana-bagaimana karena berhadapan dengan Mas Taufiq," ujar Misbakus.

Sebagai gelandang bertahan, Misbakus dan Taufiq memiliki banyak kesamaan. Terutama dari segi postur. Tubuh keduanya terbilang 'mini' untuk gelandang bertahan. Taufiq memiliki tinggi 164 cm, sedangkan Misbakus 166 cm.

Meski berpostur kecil, Misbakus dan Taufiq adalah sosok gelandang jangkar tangguh. Mereka pintar membaca serangan lawan. Sebaliknya, mereka juga cerdas dalam membangun serangan.

"Badan saya memang kecil, makanya saya selalu menambah latihan untuk menambah masa otot," kata Misbakus.

"Saya selalu siap menjalankan keputusan pelatih. Terpenting bagi saya adalah mempersiapkan diri sebaik mungkin di posisi yang diberikan untuk saya," ucap dia.

https://bola.kompas.com/read/2018/11/16/23153008/bali-united-vs-persebaya-momen-misbakus-solikin-bertemu-sang-idola

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke