Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Deschamps Ultimatum Ousmane Dembele untuk Perbaiki Sikap

Baru-baru ini, Dembele dicoret dari skuad Barcelona pada laga lawan Real Betis akhir pekan lalu. Barcelona dikabarkan tidak suka dengan sikap Dembele yang tidak ikut latihan karena alasan tidak fit beberapa hari sebelumnya.

Mendengar hal ini, Deschamps mengaku belum sempat bicara dengan pihak Barcelona, tetapi mengingatkan Dembele untuk memperhatikan kedisiplinan.

"Saya tidak mau ikut campur dengan urusan klub karena mereka yang berhak mengatur pemain. Namun, di mana pun Ousmane, dia harus memperhatikan aspek disiplin. Disiplin penting untuk pemain profesional. Hal serupa tak boleh dia ulangi," ujar Deschamps dikutip BolaSport.com dari FourFourTwo.

Isu kedisiplinan memang sangat melekat kepada diri Dembele. Sebelum di Barcelona, isu tersebut sudah berkembang di timnas Perancis.

Deschamps tidak menampik hal itu dan mengatakan Dembele sangat sering terlambat mengikuti latihan.

"Ousmane Dembele bergabung dengan tim Perancis cukup lama. Dia memang biasa terlambat, tetapi saya yakin dia akan membela diri dengan mengatakan kalau dia bukan satu-satunya pemain yang demikian," kata Deschamps menambahkan.

Meski dicoret dalam skuad Barcelona, Dembele tetap dipanggil Deschamps ke timnas Perancis. Dembele termasuk dalam daftar 23 nama pemain untuk dua laga internasional.

Perancis akan berhadapan dengan Belanda pada laga kelima Grup A1 UEFA Nations League pada Sabtu (17/11/2018). Empat hari berselang, Les Bleus akan menjamu timnas Uruguay pada laga uji coba internasional di Stade de France. (Lariza Oky Adisty)

https://bola.kompas.com/read/2018/11/13/16000038/deschamps-ultimatum-ousmane-dembele-untuk-perbaiki-sikap

Terkini Lainnya

Indonesia ke Final Uber Cup 2024, Tak Ada Kata Mustahil Lawan China

Indonesia ke Final Uber Cup 2024, Tak Ada Kata Mustahil Lawan China

Badminton
Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

Badminton
Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Badminton
Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Liga Inggris
Hasil Arsenal Vs  Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Hasil Arsenal Vs Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Liga Inggris
Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Badminton
Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Badminton
Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Liga Indonesia
Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Badminton
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Timnas Indonesia
Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke