Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Mbappe Terkejut dengan Besaran Uang dalam Industri Sepak Bola

Mbappe mengaku terkejut dengan nilai uang di sepak bola, apalagi dia datang dari keluarga dengan kondisi ekonomi yang biasa-biasa saja.

"Nilai uang di olahraga ini mencengangkan untuk orang dari keluarga biasa-biasa saja seperti saya. Hanya, sepak bola memang seperti ini," kata Mbappe dilansir BolaSport.com dari AS.

"Saya bukan orang yang akan merevolusi sepak bola. Dalam sebuah sistem, Anda harus menghormatinya dan paham posisi Anda," ucap Mbappe melanjutkan.

Pernyataan Mbappe ini muncul satu minggu setelah surat kabar Jerman, Der Spiegel, menerbitkan dokumen Football Leaks.

Salah satu isi dokumen tersebut adalah daftar permintaan yang dibuat Mbappe kepada PSG saat pindah dari AS Monaco musim lalu.

Permintaan tersebut mencakup kompensasi finansial seandainya PSG mendapat denda Financial Fair Play serta klausul yang menjamin Mbappe menjadi pemain bergaji tertinggi seandainya dia memenangi Ballon d'Or.

Dia juga meminta 30.000 euro atau sekitar Rp 500 juta per bulan untuk membayar staf pribadi serta penggunaan jet pribadi selama 50 jam setahun.

Nama Kylian Mbappe memang menjadi fenomena dalam dua musim terakhir. Saat pindah ke PSG, Mbappe menjadi pemain muda termahal di dunia dengan nilai transfer mencapai Rp 3,1 triliun.

Tidak berhenti di harga transfer, Mbappe kembali mengejutkan saat tampil di Piala Dunia 2018 lalu. Remaja berusia 19 tahun itu sukses mengawinkan gelar juara bersama timnas Perancis dengan gelar pemain muda terbaik turnamen. (Lariza Oky Adisty)

https://bola.kompas.com/read/2018/11/13/13300038/mbappe-terkejut-dengan-besaran-uang-dalam-industri-sepak-bola

Terkini Lainnya

STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Ten Hag Bela Casemiro setelah Man United Digilas Crystal Palace

Ten Hag Bela Casemiro setelah Man United Digilas Crystal Palace

Liga Inggris
Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Liga Indonesia
Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Liga Inggris
Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Liga Lain
Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Badminton
Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Badminton
Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Badminton
Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Liga Inggris
Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke