Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Stadion Wibawa Mukti Cikarang, Kandang Kelima Persija pada Tahun 2018

CIKARANG, KOMPAS.com - Persija Jakarta akan menjamu PS Tira di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Sabtu (10/11/2018). Stadion tersebut akan menjadi kandang kelima Persija sepanjang berlangsung Liga 1 2018.

Penggunaan Stadion Wibawa Mukti disebabkan Persija tidak mendapat izin dari Kepolisian Resor Metro Bekasi untuk menggelar laga di Stadion Patriot Chandrabhaga, Kota Bekasi.

Stadion Patriot merupakan stadion yang paling sering digunakan Persija. Namun sebelumnya Persija juga sempat menggelar laga kandang di tiga stadion lainnya, masing-masing di Stadion Pakansari, Cibinong; Stadion PTIK, Jakarta, dan Stadion Sultan Agung, Bantul.

Pelatih Persija Stefano Cugurra mengaku tidak terlalu ambil pusing dengan laga kandang yang berpindah-pindah itu. Ia menyatakan mendukung langkah manajemen Persija asalkan lapangan pertandingan mempunyai kualitas yang baik.

“Sekali lagi kami punya semangat bermain di stadion berbeda lagi karena main di kandang. Kami sudah punya kandang di Bantul, PTIK, Pakansari, Patriot, dan besok yang baru lagi di Wibawa Mukti,” ujar Teco dikutip dari laman Persija.id, Jumat (9/11/2018).

Pria yang akrab disapa Teco itu menilai lapangan Wibawa Mukti memiliki kualitas yang baik. Karena itu ia berharap anak asuhnya bisa menampilkan permainan lebih baik dari pertandingan sebelumnnya.

Teco pun berharap timnya bisa mendapat dukungan penuh dari Jakmania.

“Mereka harus datang sekali lagi ini laga kandang. Bisa semua datang buat kasih semangat ke tim pasti tim senang saat suporter dalam stadion. Kami juga pasti punya semangat untuk bisa menang di sini,” ucap pelatih asal Brasil itu.

https://bola.kompas.com/read/2018/11/09/16000068/stadion-wibawa-mukti-cikarang-kandang-kelima-persija-pada-tahun-2018

Terkini Lainnya

Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Badminton
Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Badminton
Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Liga Indonesia
Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Badminton
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Timnas Indonesia
Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan  Indonesia atas Taiwan 1-0

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan Indonesia atas Taiwan 1-0

Liga Indonesia
Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Liga Spanyol
Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Badminton
Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Badminton
Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke