Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Terima Kontrak Baru, Luke Shaw Sebut Kebangkitan MU Hanya Soal Waktu

MANCHESTER, KOMPAS.com - Bek kiri Manchester United, Luke Shaw, meyakini timnya mampu segera bangkit dari keterpurukan.

Luke Shaw menandatangani kontrak anyar dengan Manchester United, Kamis (18/10/2018). Dia dipastikan bakal bertahan di Old Trafford hingga lima tahun ke depan dengan gaji yang dikabarkan mencapai 150.000 poundsterling Inggris (Rp2,9 miliar) per pekan.

Kontrak pemain 23 tahun ini sebenarnya akan habis pada musim panas tahun depan. Dengan performa buruk dan cedera yang menghantuinya, Shaw merasa kontrak anyar seperti hal mustahil musim lalu.

Akan tetapi, Shaw mampu memperbaiki performa dan tampil secara reguler musim ini. Dia juga mendapatkan panggilan kembali dari timnas Inggris.

Dan kini, Manchester United resmi menyodorkan kontrak jangka panjang untuk mantan pemain Southampton ini.

Dengan kontrak anyarnya, Shaw semakin optimistis menatap masa depan Manchester United. Dia yakin kebangkitan tim berjuluk Setan Merah ini hanya soal waktu.

"Saya tidak sabar melanjutkan proges di bawah kepemimpinan Jose Mourinho," kata Shaw, dilansir BBC.

"Saya pribadi berpikir ini hanya soal waktu hingga kesuksesan kembali kami raih. Kami memiliki grup pemain yang luar biasa dan talenta yang menakutkan. Banyak pemain muda yang lapar trofi," tutur dia menambahkan.

Pemain belakang timnas Inggris ini bergabung Manchester United pada 2014 dengan nilai transfer 27 juta poundsterling (Rp534 miliar).

Namun, Shaw kesulitan membuktikan kemampuan di bawah asuhan manajer Louis van Gaal. Dia lebih banyak duduk di bangku cadangan selama musim 2015-2016 setelah cedera kaki saat bermain melawan PSV Eindhoven di Liga Champions.

Baru-baru ini, Shaw juga menghadapi kritik dari bos Manchester United, Jose Mourinho. Akan tetapi, dia tetap menjadi pilihan utama Mourinho untuk posisi bek kiri musim ini.

"Luke sangat pantas mendapatkan kontrak ini. Dia bekerja sangat keras di setiap level, selalu percaya pada dirinya sendiri," kata Mourinho.

"Saya gembira kami menjaga talenta muda Inggris yang memiliki masa depan cerah seperti dia," tutur pelatih asal Portugal itu.

https://bola.kompas.com/read/2018/10/19/12145588/terima-kontrak-baru-luke-shaw-sebut-kebangkitan-mu-hanya-soal-waktu

Terkini Lainnya

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Badminton
Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Timnas Indonesia
Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Timnas Indonesia
Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke