Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Marquez Ingin Segel Gelar Juara Dunia Sebelum MotoGP Valencia

KOMPAS.com - Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, bertekad mengamankan gelar juara dunia MotoGP 2018 sebelum seri balapan terakhir digelar di Valencia, Spanyol, 18 November mendatang.

Marquez semakin kukuh di puncak klasemen sementara setelah merebut podium utama di MotoGP Aragon, Spanyol, Minggu (23/9/2018).

Pebalap Italia itu mengantongi 25 poin dari kemenangan di Aragon untuk memperkuat posisinya dalam perburuan gelar juara dunia musim ini.

Kini, Marquez tercatat mengoleksi total perolehan 346 poin. Dia unggul 72 poin atas pebalap Ducati, Andrea Dovizioso, yang berada di peringkat kedua dengan raihan 174 poin.

Keunggulan poin yang cukup jauh membuat Marquez optimistis mampu meraih gelar juara dunia sebelum seri terakhir.

"Mereka mengatakan bahwa bermimpi itu gratis, saya ingin memastikan gelar sebelum Valencia," kata Marc Marquez yang dikutip BolaSport.com dari Tuttomotoriweb.

Untuk menjaga peluang merengkuh gelar juara dunia MotoGP 2018, Marc Marquez memasang target selalu meraih podium pada lima seri tersisa.

"Hari ini (balapan MotoGP Aragon 2018), tujuannya bukan untuk kehilangan lebih dari sembilan poin dan kami melakukannya dengan sangat baik," ujar Marquez.

"Namun, sekarang kami harus tetap fokus supaya tidak melakukan kesalahan dalam balapan berikutnya," kata dia lagi.

Pertarungan MotoGP 2018 akan berlanjut di Sirkuit Buriram, Thailand, pada 5-7 Oktober mendatang.

Balapan di Negeri Gajah Putih ini merupakan seri yang baru masuk kalender MotoGP 2018. (Samsul Ngarifin)

https://bola.kompas.com/read/2018/09/24/18000038/marquez-ingin-segel-gelar-juara-dunia-sebelum-motogp-valencia

Terkini Lainnya

Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Timnas Indonesia
Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Badminton
Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang 'Gila Kontrol'

Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang "Gila Kontrol"

Liga Inggris
KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke