Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Indonesia Vs Hongkong, Turunkan Skuad Terbaik

JAKARTA, KOMPAS.com - Asisten pelatih timnas U-23 Indonesia, Bima Sakti, menyebut timnya tidak akan melakukan banyak perubahan susunan pemain saat menghadapi timnas U-23 Hongkong, Senin (20/8/2018).

Ini merupakan laga pamungkas Indonesia pada babak penyisihan Grup A Asian Games 2018. Indonesia harus menang agar bisa menjadi juara grup.

"Kalau kami menang maka bisa menjadi juara grup, mudah-mudahan bisa lolos ke babak berikutnya," kata Bima Sakti dikutip dari BolaSport.com.

"Kemungkinan susunan pemain hampir sama seperti lawan Laos. Ini adalah laga penting buat kami," ujar Bima Sakti menambahkan.

Kemenangan memang akan membuat Indonesia lolos ke fase gugur dengan status juara Grup A.

Saat ini Indonesia berada di peringkat ketiga dan tertinggal dua angka dari Palestina di puncak klasemen, sedangkan Hongkong berada di urutan kedua dengan koleksi tujuh poin. Kedua tim berpotensi menggeser Palestina yang sudah melakoni seluruh laga.

Perihal strategi, Bima Sakti menyebut pelatih kepala, Luis Milla, ingin anak asuhnya tidak memberi celah terutama di lini tengah. Bima Sakti juga berpendapat Hongkong mempunyai kekuatan di postur sehingga bola udara sangat berbahaya.

"Luis Milla menyampaikan bahwa pemain harus rapat di tengah. Itu yang harus diantisipasi dari Hongkong," kata Bima Sakti.

"Pemain mereka juga tinggi-tinggi, mereka banyak main di tengah, main ke striker mereka. Apalagi striker mereka juga sangat bagus. Pokoknya, kami semua harus rapat," ujar mantan pemain Persema Malang ini.

"Luis Milla menyampaikan semua pemain Hongkong sangat berbahaya apalagi saat terjadi lemparan ke dalam," tutur Bima menambahkan.

Jika gagal menang pada laga ini, Indonesia dipastikan akan menempati peringkat ketiga Grup A. Indonesia tetap bisa lolos ke babak 16 besar dengan status peringkat tiga terbaik.

Laga Indonesia versus Hongkong akan digelar di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, tepat pukul 19.00 WIB. (Muhammad Rabbani)

https://bola.kompas.com/read/2018/08/20/07070008/indonesia-vs-hongkong-turunkan-skuad-terbaik

Terkini Lainnya

Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Badminton
Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Badminton
Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Liga Inggris
Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke