Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Aspek Mental Jadi Fokus Timnas U-16 Indonesia Saat Hadapi Malaysia

Skuad Garuda Asia akan berjumpa Malaysia pada babak semifinal. Ada beberapa hal yang menjadi sorotan Fakhri sebelum menantang rivalnya itu, yakni aspek mental pemain dalam mengontrol emosi di atas lapangan.

"Ini penting buat kami. Saat melawan Myanmar dan Vietnam, pemain terpancing dan terprovokasi. Ini harus menjadi pelajaran penting buat semua pemain," kata Fakhri, Selasa (7/8/2018).

Yang kedua adalah konsentrasi dan ketenangan di atas lapangan. Fakhri menyebut, situasi di lapangan bisa menjadi berbahaya ketika para pemain tidak tenang dan konsentrasi.

"Provokasi pasti akan ada di mana saja karena provokasi dari sebagian tim adalah salah satu cara untuk memengaruhi konsentrasi pemain lawan. Kami tentu sudah belajar banyak dari laga-laga sebelumnya," tutur Fakhri.

Dia meminta kepada seluruh pemain untuk mengambil pelajaran saat menghadapi Myanmar dan Vietnam di fase grup sebagai persiapan dan modal menghadapi Harimau Malaya pada babak semifinal yang digelar Kamis (7/8/2018) di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo.

Timnas Indonesia memiliki catatan kurang apik ketika bertemu Malaysia. Menilik perjalanan timnas U-19 Indonesia, misalnya, langkah Egy Maulana Vikri dan kawan-kawan terhenti di babak semifinal Piala AFF U-19.

"Kami tentu ingin memiliki cerita sendiri tanpa (perlu) melihat apa pun hasil yang dicapai timnas U-19," katanya.

Pada prinsipnya, kata Fakhri, dalam setiap pertandingan, timnya selalu melakukan persiapan sebaik mungkin.

"Kami sudah siap dan berupaya semaksimal mungkin, termasuk mental pemain sudah kami siapkan jauh-jauh hari," kata Fakhri.

https://bola.kompas.com/read/2018/08/08/11021168/aspek-mental-jadi-fokus-timnas-u-16-indonesia-saat-hadapi-malaysia

Terkini Lainnya

Madura United Ditinggal 10 Pemain, Sape Kerrab Tetap Tenang

Madura United Ditinggal 10 Pemain, Sape Kerrab Tetap Tenang

Liga Indonesia
Luncurkan Pembaruan Bertema Mecha Fusion, PUBG Mobile Gelar Kegiatan Komunitas

Luncurkan Pembaruan Bertema Mecha Fusion, PUBG Mobile Gelar Kegiatan Komunitas

Sports
Bali United Maksimalkan Regulasi '6+2' Liga 1, Datangkan Maruoka

Bali United Maksimalkan Regulasi "6+2" Liga 1, Datangkan Maruoka

Liga Indonesia
Kroasia Vs Italia, 4 Perubahan Gli Azzurri

Kroasia Vs Italia, 4 Perubahan Gli Azzurri

Internasional
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Kroasia Vs Italia di Euro 2024

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Kroasia Vs Italia di Euro 2024

Internasional
Link Live Streaming Timnas U16 Indonesia Vs Filipina, Kickoff 19.30 WIB

Link Live Streaming Timnas U16 Indonesia Vs Filipina, Kickoff 19.30 WIB

Timnas Indonesia
Arema FC Rilis Jersey Pramusim, Nuansa Klasik, Nostalgia 1996-1997

Arema FC Rilis Jersey Pramusim, Nuansa Klasik, Nostalgia 1996-1997

Liga Indonesia
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Euro 2024, Kroasia Vs Italia

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Euro 2024, Kroasia Vs Italia

Internasional
Media Jerman Sebut Spanyol Bisa Langgar Aturan karena Lamine Yamal

Media Jerman Sebut Spanyol Bisa Langgar Aturan karena Lamine Yamal

Internasional
Portugal Bukan Hanya tentang Ronaldo, Selecao Kaya Talenta

Portugal Bukan Hanya tentang Ronaldo, Selecao Kaya Talenta

Internasional
Jelang Lawan Spanyol, Pemain Albania Dihukum karena Nyanyian Anti-Serbia

Jelang Lawan Spanyol, Pemain Albania Dihukum karena Nyanyian Anti-Serbia

Internasional
Saat Montella Tak Dikenali, Tunjukkan ID di Depan Muka Sekuriti Euro...

Saat Montella Tak Dikenali, Tunjukkan ID di Depan Muka Sekuriti Euro...

Internasional
Brasil Vs Kosta Rika: Neymar dan Hoki No 10 buat Rodrygo

Brasil Vs Kosta Rika: Neymar dan Hoki No 10 buat Rodrygo

Internasional
Jadwal Siaran Langsung Euro 2024 Albania Vs Spanyol dan Kroasia Vs Italia

Jadwal Siaran Langsung Euro 2024 Albania Vs Spanyol dan Kroasia Vs Italia

Internasional
Optimisme Pemain Liga 1 dan Filipina soal Kans Jerman Juarai Euro 2024

Optimisme Pemain Liga 1 dan Filipina soal Kans Jerman Juarai Euro 2024

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke