Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Sturridge Masih Ingin Buktikan Diri di Liverpool

Masa depan Sturridge di Liverpool saat ini memang masih menggantung. Faktor cedera yang sering kambuh dikabarkan menjadi alasan Klopp tidak memasukkan Sturridge dalam rencana tim kali ini.

Selain itu, lini serang Liverpool juga sudah terisi penuh oleh pemain yang berposisi sama dengan Sturridge.

Roberto Firmino, Dominic Solanke, Danny Ings, dan Divock Origi adalah empat penyerang tengah yang dimiliki Liverpool saat ini.

Sturridge sendiri mengaku masih ingin bertahan di Liverpool dan akan membuktikan diri saat pramusim.

"Saya masih melihat masa depan saya di Liverpool. Saya ingin tampil setiap pekan di musim depan," kata Sturridge dikutip dari Daily Mirror, Jumat (20/7/2018).

"Sejauh ini, pramusim berjalan baik untuk saya. Saya sangat antusias menyambut musim depan dan saya bahagia bisa kembali bermain," ucap Sturridge.

Dalam empat partai persahabatan yang sudah dilakoni Liverpool, Sturridge tampil cukup apik dengan mencetak tiga gol.

Pada musim lalu, Sturridge sempat dipinjamkan ke West Bromwich Albion pada bulan Januari.

Sturridge saat itu hanya melakoni enam pertandingan karena kembali mengalami cedera pada partai ketiga.

Sejak berseragam Liverpool pada tahun 2013, Sturridge memang sering berkutat dengan cedera, terutama pada tahun keduanya.

Hamstring dan sendi lutut adalah dua cedera yang membuat Sturridge sering menepi. Dikutip dari situs web Transfermarkt, Sturridge sudah absen 52 laga karena cedera hamstring dan sendi lutut.

https://bola.kompas.com/read/2018/07/20/21100058/sturridge-masih-ingin-buktikan-diri-di-liverpool

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke