Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Simon McMenemy Anggap Bhayangkara FC dan Persela Sudah Saling Tahu

SIDOARJO, KOMPAS.com – Pelatih Bhayangkara FC, Simon McMenemy, bakal mewaspadai Persela Lamongan yang akan menjadi lawan timnya pada pekan kelima Liga 1. Dia menilai kedua tim sudah saling mengenal. 

Seusai kalah dari Perseru Serui, skuad Bhayangkara FC bakal melanjutkan kiprah mereka pada Liga 1 musim ini dengan menjamu Persela Lamongan di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Senin (23/4/2018) sore.

Menatap laga tersebut, pelatih kepala Bhayangkara FC Simon McMenemy menargetkan, anak didiknya bisa meraih poin maksimal. Meski ia menilai, kekuatan tim berjuluk The Guardian dengan Persela sebenarnya cukup berimbang.

“Kami sudah beberapa kali bertemu di pra-musim. Bisa dibilang, sedikit imbang juga sudah saling tahu satu sama lain,” ujar Simon, Minggu (22/4/2018).

“Persela sempat tampil bagus dengan mengalahkan PSM (Makassar) di kandangnya sementara kami sedikit kesulitan saat bertanding di Serui. Namun, pertandingan nanti jadi kesempatan bagus untuk membangkitkan semangat anak-anak dan meraih tiga poin,” tutur dia.

Dalam pertemuan terakhir kedua tim, tepatnya saat berlaga di Turnamen pra-musim Jakajaya (Jawa-Kalimantan-Jayapura). Bhayangkara FC harus mengakui keunggulan Persela dengan skor tipis 0-1. Namun, situasi saat ini menurut Simon berbeda. 

“Pertandingan terakhir lawan Persela, saat itu Paulo (Sergio) juga tidak main. Lawan Persela yang lebih bagus saat ini, anak-anak harus tampil 100 persen," ucap pelatih asal Inggris itu. 

"Para pemain harus tampil 100 persen agar kami juga punya tambahan semangat untuk mengambil tiga poin. Masuknya Nikola (Komazec) juga bisa jadi ada tambahan kekuatan bagi kita,” kata Simon.

Melihat tren labil anak didiknya sejauh ini, Simon juga mengaku tidak khawatir. Dia beranggapan, hal tersebut juga dialami oleh semua kontestan Liga 1 musim ini, bukan hanya Bhayangkara FC.

“Pada awal musim, semua tim masih mencari-cari bentuk permainan. Seperti musim kemarin, kami juga seperti itu dan sempat mencari," kata Simon. 

"Saya yakin, permainan tim berangsur-angsur pasti akan lebih baik. Semoga saja itu akan bisa cepat dilakukan mulai lawan Persela,” ucap dia.

Laga Bhayangkar FC vs Persela Lamongan ini bakal disiarkan langsung oleh Indosiar pada pukul 15.30 WIB. 

https://bola.kompas.com/read/2018/04/23/04320488/simon-mcmenemy-anggap-bhayangkara-fc-dan-persela-sudah-saling-tahu

Terkini Lainnya

Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Liga Indonesia
Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Badminton
Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Sports
Indonesia Vs Irak: Laga yang Menyulitkan dan Menentukan di 15 Menit Terakhir

Indonesia Vs Irak: Laga yang Menyulitkan dan Menentukan di 15 Menit Terakhir

Timnas Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Badminton
Gregoria Akhirnya Menang Atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

Gregoria Akhirnya Menang Atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

Badminton
Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Timnas Indonesia
Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Timnas Indonesia
Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Liga Lain
Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan 'Burnout' Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan "Burnout" Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Timnas Indonesia
Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke