Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pemain PS Tira Bakal Jalani Latihan di Cuaca Panas

PS Tira kalah kala bermain tandang di Persipura Jayapura dengan skor 0-2. Setelah itu, anak asuh Rudy Eka Priyambada itu juga gagal meraih poin di kandang dan harus mengakui ketangguhan Persebaya Surabaya dengan skor 1-4.

Rudy Eka mengatakan, dua laga yang dijalani semuanya digelar pada sore hari dengan cuaca yang cukup panas.

"Ada beberapa yang kami evaluasi, jelas dua laga main siang seperti ini," ujar Rudy Eka dalam jumpa pers seusai laga melawan Persebaya Surabaya, Jumat (13/4/2018).

Pelatih yang pernah menukangi Mitra Kukar ini menyampaikan cuaca panas memengaruhi performa anak asuhnya. Para pemain menjadi tidak bisa mengembangkan permainan di lapangan.

"Bermain di cuaca panas seperti ini tadi sangat berpengaruh di permainan. Anak-anak dropnya bukan main," katanya.

Melihat hasil minor ketika bermain di cuaca yang cukup panas, dia akan memberikan materi latihan pada siang hari. Hal ini untuk membiasakan para pemain bermain di cuaca yang panas.

"Ini menjadi bahan evaluasi saya untuk menyiapkan latihan di jam-jam tengah hari bolong. Ya mungkin latihan pukul 10.00 atau pukul 14.00 siang," katanya.

Menurut dia, latihan siang hari juga digunakan untuk mempersiapkan tim melakoni laga berikutnya. Sebab, PS Tira akan melakoni laga away melawan PSM Makassar.

"Ya, latihan siang juga untuk persiapan melawan PSM Makassar karena di sana cuaca juga cukup panas," tuturnya.

Selain itu, Rudy juga akan melakukan pembenahan di transisi dari menyerang ke bertahan agar kesalahan saat melawan Persebaya Surabaya tidak terulang kembali kala bertemu PSM Makassar mendatang. 

https://bola.kompas.com/read/2018/04/14/13200008/pemain-ps-tira-bakal-jalani-latihan-di-cuaca-panas

Terkini Lainnya

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke