Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil Liga 1, Persipura dan Bhayangkara FC Raih Hasil Berbeda

SIDOARJO, KOMPAS.com - Juara bertahan Liga 1, Bhayangkara FC, hanya bisa bermain imbang 1-1 melawan tim debutan PSIS Semarang pada pekan ke-3 Liga 1 2018 di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Sabtu (7/4/2018).

Pertandingan berjalan alot sejak peluit kick-off dibunyikan. Gol baru tercipta menjelang akhir babak pertama, tepatnya menit ke-42.

Striker asing Bhayangkara FC, Nikola Komazec berhasil mencetak gol lewat sundulan setelah memanfaatkan umpan terukur Vendry Mofu. Skor 1-0 untuk Bhayangkara FC bertahan hingga turun minum.

PSIS Semarang menyamakan kedudukan pada menit ke-59 setelah Hari Nur Yulianto menyundul umpan Nugroho untuk menjebol gawang Bhayangkara FC yang dikawal Awan Setho. Ini adalah gol pertama PSIS di Liga 1 2018.

PSIS Semarang harus bermain dengan 10 orang pemain setelah Frendy Saputra mendapatkan kartu merah pada menit ke-82. Namun, skor 1-1 bertahan hingga laga usai.

Pada pertandingan lain yang berlangsung di Stadion Mandala Jayapura, tuan rumah Persipura Jayapura berhasil mengalahkan PS Tira dengan skor 2-0. Dua gol Persipura dicetak pada babak pertama oleh Hilton Moreira pada menit ke-15 dan Gunansar Mandowen (29').

Dengan hasil ini, untuk sementara Persipura memimpin klasemen Liga 1 dengan koleksi tujuh poin. Sementara itu, ini menjadi kekalahan perdana PS Tira di musim ini.

https://bola.kompas.com/read/2018/04/07/17440828/hasil-liga-1-persipura-dan-bhayangkara-fc-raih-hasil-berbeda

Terkini Lainnya

Final Championship Series Liga 1, 'Cocoklogi' Persib Juara 1994, 2014, Dejavu 2024?

Final Championship Series Liga 1, "Cocoklogi" Persib Juara 1994, 2014, Dejavu 2024?

Liga Indonesia
Hasil Malaysia Masters 2024: Putri KW dan Rehan/Lisa ke Perempat Final

Hasil Malaysia Masters 2024: Putri KW dan Rehan/Lisa ke Perempat Final

Badminton
Bek Selangor FC Jadi Korban Perampokan, Kehilangan Motor hingga Paspor

Bek Selangor FC Jadi Korban Perampokan, Kehilangan Motor hingga Paspor

Internasional
Kieran McKenna Tertarik ke Chelsea, Siap Gantikan Pochettino

Kieran McKenna Tertarik ke Chelsea, Siap Gantikan Pochettino

Liga Inggris
Lookman Bawa Atalanta Juara, Ada Peran Gasperini dan Keluarga

Lookman Bawa Atalanta Juara, Ada Peran Gasperini dan Keluarga

Internasional
Maarten Paes 'Tak Terkalahkan', 8 Penyelamatan bagi FC Dallas

Maarten Paes "Tak Terkalahkan", 8 Penyelamatan bagi FC Dallas

Liga Lain
Jadwal Final Championship Series Persib Vs Madura United Akhir Pekan Ini

Jadwal Final Championship Series Persib Vs Madura United Akhir Pekan Ini

Liga Indonesia
Jadwal Malaysia Masters 2024, 7 Wakil Indonesia Tanding di 16 Besar

Jadwal Malaysia Masters 2024, 7 Wakil Indonesia Tanding di 16 Besar

Badminton
Atalanta Juara Liga Europa, Parma Kenang Memori 25 Tahun Silam

Atalanta Juara Liga Europa, Parma Kenang Memori 25 Tahun Silam

Liga Lain
Atalanta Juara Liga Europa, Gasperini Sanjung Para Pemain La Dea

Atalanta Juara Liga Europa, Gasperini Sanjung Para Pemain La Dea

Liga Lain
Kata Xabi Alonso Setelah Leverkusen Terkapar di Final Liga Europa

Kata Xabi Alonso Setelah Leverkusen Terkapar di Final Liga Europa

Liga Lain
FIFA Dorong Uji Coba Aturan Offside Baru, Perubahan Terbesar dalam 30 Tahun

FIFA Dorong Uji Coba Aturan Offside Baru, Perubahan Terbesar dalam 30 Tahun

Internasional
5 Fakta Atalanta Vs Leverkusen: Sejarah La Dea, Rusaknya Rekor Xabi Alonso

5 Fakta Atalanta Vs Leverkusen: Sejarah La Dea, Rusaknya Rekor Xabi Alonso

Liga Lain
Hattrick di Final Liga Europa, Ademola Lookman Cetak Sejarah

Hattrick di Final Liga Europa, Ademola Lookman Cetak Sejarah

Liga Lain
Hasil Atalanta Vs Bayer Leverkusen 3-0, La Dea Juara Liga Europa!

Hasil Atalanta Vs Bayer Leverkusen 3-0, La Dea Juara Liga Europa!

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke