Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Wenger: Saya Akan Jadikan Wilshere sebagai Kapten Arsenal

LONDON, KOMPAS.com - Musim ini gelandang Jack Wilshere kembali menemukan penampilan terbaiknya bersama Arsenal.

Atas penampilan tersebut, Wilshere kembali masuk skuad timnas Inggris asuhan Gareth Southgate.

Meskipun menjadi andalan Arsenal di lini tengah musim ini, hingga kini masa depan pemain berusia 26 tahun ini masih simpang siur. Wilshere belum memperpanjang kontraknya yang akan habis Agustus ini.

Menanggapi hal ini, Arsene Wenger, pelatih Arsenal, meyakini Wilshere akan bertahan. Bahkan, pelatih asal Perancis ini akan menunjuk pemain bernomor punggung 10 ini sebagai kapten Arsenal musim depan.

"Faktanya dia sudah di sini (Arsenal) sejak lama. Dia tahu sejarah klub ini. Dia sudah berpengalaman. Saya percaya sekarang bahwa saya akan menjadikan Wilshere kapten," kata Wenger dikutip dari beIN Sports.

Jack Wilshere sudah berada di Arsenal sejak umurnya menginjak sembilan tahun. Wenger percaya Wilshere akan menjadi kapten yang baik.

"Jack Wilshere di lapangan punya kualitas. Dia selalu berada di posisi yang tepat di lapangan. Sekarang saatnya dia yang mengatur di sekitarnya," ujar Wenger menambahkan.

Posisi kapten musim depan Arsenal memang kemungkinan akan diganti, setelah kapten mereka musim ini, Per Mertesacker, akan gantung sepatu akhir musim ini.

Jika benar Jack Wilshere menjadi kapten Arsenal, untuk pertama kali sejak musim 2001-2002, tim Meriam London, julukan Arsenal, menunjuk pemain berkebangsaan Inggris sebagai kapten.

Terakhir kali kapten Arsenal berkebangsaan Inggris adalah Tony Adams yang berhasil menyumbang empat gelar Liga Premier untuk Arsenal.

Setelah Adams, kapten Arsenal ditempati pemain non-Inggris, seperti Patrick Vieira, Thierry Henry, Cesc Fabregas, William Gallas, dan Robin van Persie.

https://bola.kompas.com/read/2018/03/25/08000028/wenger--saya-akan-jadikan-wilshere-sebagai-kapten-arsenal

Terkini Lainnya

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke