Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Barito Putera Ingin Matangkan Kerangka Tim di Turnamen Jakajaya

Bagi Barito Putera di bawah arahan pelatih Jacksen F Tiago, selain untuk menunggu kepastian mengenai jadwal kick-off kompetisi Liga 1 musim ini, turnamen tersebut juga akan diperuntukkan guna lebih mematangkan kerangka tim.

"Skuad Barito ini kan bisa dibilang gado-gado, kombinasi para pemain yunior dan senior, meski sebenarnya coach Jacksen sendiri sudah punya gambaran, siapa yang nanti akan ada di tim utama, siapa yang second line di tiap posisi," tutur Asisten Manajer Barito Putera Syarifuddin Ardasa saat dihubungi Kompas.com, Selasa (6/3/2018).

Gambaran tersebut didapatkan setelah Barito Putera melakoni Piala Presiden 2018 dan juga melakukan beberapa kali pertandingan uji coba setelahnya. Formasi kerangka tim utama itulah yang bakal lebih diasah.

"Justru itu yang coba akan lebih dimatangkan lagi dalam turnamen nanti. Makanya, semua pemain kami ajak, termasuk beberapa pemain yang masih pemulihan cedera," ucap dia.

Untuk itu, semua pemain Barito Putera yang sudah diperkenalkan di Stadion 17 Mei, Banjarmasin, pada 19 Februari 2018 lalu diajak ke Jawa Timur, termasuk Patrick da Silva, Rizky Pora, dan Muhammad Riyandi, yang masih dalam kondisi pemulihan.

"Mereka yang masih dalam tahap pemulihan cedera, seperti Patrick, Rizky, dan Muhammad Riyandi juga ikut dalam tim. Selama mengikuti turnamen Jakajaya, tim akan stay di Surabaya," kata Syarifuddin.

Tim Barito Putera memilih berada di Surabaya selama mengikuti turnamen Jakajaya lantaran ibu kota Provinsi Jawa Timur tersebut berada di tengah-tengah antara Stadion Surajaya yang berada di Lamongan dan Gelora Delta yang ada di Sidoarjo.

https://bola.kompas.com/read/2018/03/06/21532378/barito-putera-ingin-matangkan-kerangka-tim-di-turnamen-jakajaya

Terkini Lainnya

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG vs Dortmund, Bayern vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG vs Dortmund, Bayern vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekat Satoru Mochizuki Untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekat Satoru Mochizuki Untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke