Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Perjuangan The Jakmania demi Selembar Tiket Final Piala Presiden...

The Jakmania rela melakukan itu demi mendukung perjuangan Persija Jakarta yang akan bersua Bali United dalam edisi ketiga turnamen pramusim tersebut.

Dari pantauan BolaSport.com di lokasi kejadian, tiket offline dijual di sebelah timur dan utara Stadion Utama GBK mulai pukul 10.00 WIB.

Penjaga loket hanya menjual tiket sebanyak 4.000 lembar.

Tiket yang dijual itu dengan rincian 700 tiket kategori 1 barat A, 2.700 kategori 1 barat B, dan 600 tiket kategori tengah timur.

Jumlah tiket offline  tersebut sangat sedikit sekali bagi The Jakmania.

Sebab, suporter yang identik dengan warna oranye itu sudah mulai mengantre sejak Jumat (16/2/2018) malam WIB.

"Saya datang kemarin malam sekitar pukul 02.00 WIB bersama teman. Pas saya datang itu antreannya sudah panjang banget," kata salah satu The Jakmania, Indra, saat berbincang dengan BolaSport.com, Sabtu siang WIB.

"Pintu loket dibuka pukul 10.00 pagi. Mungkin yang antre paling depan itu datang ke sini jam 10 malam kemarin. Sayang, pas saya sedikit lagi mau sampai loket, ternyata sudah habis kata penjualnya," ucap Indra.

Irfan mengatakan bahwa ia datang bersama temannya dari Pandeglang sekitar pukul 04.00 WIB demi mendapatkan tiket Persija melawan Bali United.

Ketika sampai Stadion Utama GBK, Irfan yang bersama dengan temannya mengaku pesimistis bisa mendapatkan tiket final Piala Presiden 2018.

Sebab, antreannya itu sudah sangat panjang.

"Saya sampai SUGBK pukul 08.00 WIB, tetapi antrean sudah panjang sekali," kata Irfan.

"Ini saja saya menyerah dan kehilangan teman saya, enggak tahu dia di mana. Palingan nanti, saya menonton layar lebar saja," ucapnya.

Kick-off Persija melawan Bali United baru akan digelar pada pukul 19.30 WIB.

Namun, enam jam menuju sepak mula laga itu, wilayah Stadion Utama GBK sudah dipenuhi The Jakmania. (M Hary Prasetya)

https://bola.kompas.com/read/2018/02/17/14305378/perjuangan-the-jakmania-demi-selembar-tiket-final-piala-presiden

Terkini Lainnya

Jadwal Singapore Open 2024: Kans Fajri Revans, Gregoria Berburu Tiket Semifinal

Jadwal Singapore Open 2024: Kans Fajri Revans, Gregoria Berburu Tiket Semifinal

Badminton
Cavani Pensiun dari Timnas Uruguay Jelang Copa America 2024

Cavani Pensiun dari Timnas Uruguay Jelang Copa America 2024

Internasional
Madura United Vs Persib Bandung, Bojan Hodak: Fokus, seperti Masih 0-0

Madura United Vs Persib Bandung, Bojan Hodak: Fokus, seperti Masih 0-0

Liga Indonesia
Timnas U20 Indonesia Tempa Diri di Como, Terima Kasih Indra Sjafri untuk Fabregas

Timnas U20 Indonesia Tempa Diri di Como, Terima Kasih Indra Sjafri untuk Fabregas

Timnas Indonesia
Singapore Open 2024, Fikri/Bagas Pontang-panting Lawan Juara Dunia

Singapore Open 2024, Fikri/Bagas Pontang-panting Lawan Juara Dunia

Badminton
Rekap Singapore Open 2024: Fajar/Rian Menang, 3 Wakil Indonesia ke Perempat Final

Rekap Singapore Open 2024: Fajar/Rian Menang, 3 Wakil Indonesia ke Perempat Final

Liga Indonesia
Madura United Vs Persib, Ada Tanda Tanya untuk Jaja

Madura United Vs Persib, Ada Tanda Tanya untuk Jaja

Liga Indonesia
Hasil Persija Vs PSIS 1-0, Laga Terakhir Maman, Macan Kemayoran Menang

Hasil Persija Vs PSIS 1-0, Laga Terakhir Maman, Macan Kemayoran Menang

Liga Lain
Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian ke 8 Besar, Menang dalam 26 Menit

Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian ke 8 Besar, Menang dalam 26 Menit

Badminton
Madura United Vs Persib, Tongkat Bojan Hodak untuk Bangunkan Pemain

Madura United Vs Persib, Tongkat Bojan Hodak untuk Bangunkan Pemain

Liga Indonesia
Hasil Borneo FC Vs Bali United 4-2, Pesut Etam Raih Peringkat 3 Championship Series Liga 1

Hasil Borneo FC Vs Bali United 4-2, Pesut Etam Raih Peringkat 3 Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Dortmund Vs Madrid: Mantra Ancelotti 'Lari, Lari, Lari!'

Dortmund Vs Madrid: Mantra Ancelotti "Lari, Lari, Lari!"

Liga Champions
HT Borneo FC Vs Bali United: Hujan 5 Gol, Pesut Etam Unggul 3-2

HT Borneo FC Vs Bali United: Hujan 5 Gol, Pesut Etam Unggul 3-2

Liga Indonesia
AC Milan Beri Kado 100 Juta buat Paulo Fonseca

AC Milan Beri Kado 100 Juta buat Paulo Fonseca

Liga Italia
Hasil Singapore Open 2024: Takluk dari Juara Dunia, Fikri/Bagas Tersingkir

Hasil Singapore Open 2024: Takluk dari Juara Dunia, Fikri/Bagas Tersingkir

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke