Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Perjuangan Indonesia Selection Diapresiasi Sang Pelatih

Meski begitu, pelatih Indonesia Selection, Robert Rene Alberts, tetap memuji permainan Bambang Pamungkas dkk.

Ia menilai anak asuhnya telah berjuang optimal dan menunjukkan semangat yang luar biasa.

"Seperti yang telah diketahui, kami baru saja menggelar latihan. Apalagi ada tiga pemain yang baru datang dari Madura," ujar Alberts pada sesi konferensi pers.

"Namun, dengan kerja keras mereka, saya tetap bangga meskipun fisik kami kurang. Mereka telah menampilkan perjuangan dan semangat," tutur dia menambahkan.

Alberts yang merupakan pelatih PSM Makassar turut mendoakan agar Islandia bisa sukses di Piala Dunia 2018.

"Semoga Islandia bisa sukses lagi di Piala Dunia," tutup pelatih asal Belanda itu.

Untuk selanjutnya, Islandia masih akan berada di Indonesia dan segera terbang ke Jakarta.

Skuat asuhan Heimir Hallgrimsson itu akan ditantang tim nasional Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu (14/1/2018). (Irwan Febri)

https://bola.kompas.com/read/2018/01/11/23033848/perjuangan-indonesia-selection-diapresiasi-sang-pelatih

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke