Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Widodo Ungkap Kelebihan Kevin Brands

Kedatangan Kevin, yang pernah memperkuat klub Eredivisie (kasta tertinggi Liga Belanda), diharapkan bisa menopang sektor tengah.

Pelatih Bali United, Widodo C Putra, mengatakan bahwa Kevin adalah pemain yang tepat menjawab kebutuhan tim. Pemain jangkung ini bisa bermain di dua posisi. Dia bisa membantu pertahanan sekaligus menyerang.

"Dia memiliki tendangan jarak jauh yang mematikan, apalagi bisa bermain di dua posisi membantu pertahanan sekaligus menyerang," ujar Widodo di Denpasar, Kamis (14/12/2017).

Selain itu, kedatangan Kevin juga untuk menjawab sejumlah masalah rotasi pemain seperti yang terjadi di musim 2017.

Pada musim 2017, Bali United harus berpikir keras jika ada gelandang yang cedera. Kedatangan Kevin diharapkan bisa menambah stok pemain di sektor vital tersebut.

"Belajar dari musim lalu, kalau ada yang cedera atau kena akumulasi kartu permainan tim jadi kurang seimbang," kata Widodo.

Sementara itu, Kevin mengaku bergabung ke Bali United setelah berkomunikasi dengan Irfan Bachdim dan Stefano Lilipaly. Apalagi kiprah Bali United cukup bagus pada musim 2017.

"Saya ingin bermain bagus dan jadi kunci di Bali United," kata Kevin.

https://bola.kompas.com/read/2017/12/14/16160068/widodo-ungkap-kelebihan-kevin-brands

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke