Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil Play-off Piala Dunia, Satu Kaki Kroasia di Rusia 2018

ZAGREB, KOMPAS.com - Satu kaki tim nasional Kroasia telah berada di Rusia 2018. Hal itu tak lepas dari kemenangan telak mereka atas timnas Yunani pada pertandingan pertama play-off Piala Dunia 2018, Kamis (9/11/2017) atau Jumat dini hari WIB. 

Pada pertandingan di Stadion Maksimir, Kroasia menang 4-1 atas Yunani. Empat gol tuan rumah yang diciptakan oleh Luka Modric (13'), Nikola Kalinic (19'), Ivan Perisic (33'), dan Andrej Kramaric (49'), hanya bisa dibalas tim tamu lewat Sokratis Papastathopoulos (30').

Bermain di depan publik sendiri Kroasia langsung menekan lini pertahanan Yunani sejak awal pertandingan. Kroasia akhirnya berhasil mencetak gol pada menit ke-13 lewat penalti Luka Modric.

Penalti tersebut terjadi setelah penjaga gawang Yunani Orestis Karnezis melakukan kesalahan fatal dalam mengontrol bola. Bola lepas dan dia harus menjatuhkan Nikola Kalinic di kotak penalti.

Enam menit berselang, tim berjuluk Vatreni ini mampu menambah keunggulan lewat Kalinic. Dia memanfaatkan umpan datar Ivan Strinic dari sektor kiri pertahanan Yunani.

Tak ingin peluang semakin menipis untuk menuju Rusia, Yunani berhasil menipiskan ketertinggalan pada menit ke-30. Sundulan kapten Sokratis Papastathopoulos memanfaatkan situasi sepak pojok membuat skor berubah menjadi 2-1.

Hanya, Yunani justru kembali kebobolan berselang tiga menit saat Ivan Perisic berhasil menanduk umpak terukur Sime Vrsaljko. Skor 3-1 untuk keunggulan tuan rumah menutup pertandingan babak pertama.

Pada babak kedua, keadaan tak jauh berubah.  Tuan rumah tetap menguasai jalannya pertandingan.

Kroasia berhasil menambah satu gol pada awal babak kedua berkat gol Andrej Kramaric memanfaatkan kesalahan dari lini belakang Yunani.

Pada sisa waktu yang ada, Kroasia yang terus menekan gagal menambah gol.

Hasil 4-1 ini membuat satu kaki Kroasia berada di Rusia 2018.

Kemenangan tentu menjadi modal berharga bagi Kroasia guna menjalani leg kedua, Senin (13/11/2017) di kandang Yunani. (Putra Rusdi) 

Kroasia 4-1 Yunani (Luka Modric 13'-penalti, Nikola Kalinic 19', Ivan Perisic 33', Andej Kramaric 49'; Sokratis Papastathopoulos  30')

Kroasia : 23-Danijel Subasic; 2-Sime Vrsaljko, 6-Dejan Lovren, 21-Domagoj Vida, 3-Ivan Strinic;7-Ivan Rakitic, 11-Marcelo Brozovic, 9-Andrej Kramaric ( 8-Nikola Vlasic 83'), 10-Luka Modric (20-Mario Pasalic 89'), 4-Ivan Perisic, 16-Nikola Kalinic (14-Ante Rebic 76')

Cadangan : 8-F. Bradaric, 19-M. Leovac,13-Z. Nizic, 5-M. Mitrovic, 15-M. Rog, 17-M. Mandzukic, ,22-J. Pivaric, 12-L. Kalini?, 1-D. Livakovic,

Pelatih : Zlatko Dalic

Yunani : 1-Orestis Karnezis,5-Kyriakos Papadopoulos, 19-Sokratis Papastathopoulos, 3-Georgios Tzavellas, 21-Konstantinos Stafylidis (14-A. Bakasetas 72'),6-Alexandros Tziolis, 2-Giannis Maniatis (4-P. Retsos 46'), 22-Andreas Samaris (17-P. Tachtsidis 62'), 10-Kostas Fortounis, 8-Zeca, 11-Kostas Mitroglou

Cadangan : 16-D. Kourmpelis, 9-D. Diamantakos, 7-L. Christodoulopoulos,, 20-C. Lykogiannis, 12-S. Kapino, 18-G. Gianniotas, 13-G. Anestis, 15-V. Torosidis, 23-M. Oikonomou
Pelatih : Michael Skibbe

https://bola.kompas.com/read/2017/11/10/05554418/hasil-play-off-piala-dunia-satu-kaki-kroasia-di-rusia-2018

Terkini Lainnya

Hasil Australian Open 2024: Bekuk Wakil Malaysia, Ana/Tiwi Juara!

Hasil Australian Open 2024: Bekuk Wakil Malaysia, Ana/Tiwi Juara!

Badminton
Hasil Final Australian Open 2024: Berjuang Tiga Gim, Ester Runner-up

Hasil Final Australian Open 2024: Berjuang Tiga Gim, Ester Runner-up

Badminton
Malut United Resmi Rekrut Duo Kembar Yakob dan Yance Sayuri

Malut United Resmi Rekrut Duo Kembar Yakob dan Yance Sayuri

Liga Indonesia
Kembangkan Basket di Indonesia, 3 Misi Beavers Hadirkan Kompetisi

Kembangkan Basket di Indonesia, 3 Misi Beavers Hadirkan Kompetisi

Sports
Polandia Vs Belanda, Van Dijk Siap Kerja Keras demi Menangi Laga Perdana

Polandia Vs Belanda, Van Dijk Siap Kerja Keras demi Menangi Laga Perdana

Internasional
Ronaldinho Kritik Skuad Brasil, Tim Terburuk di Copa America 2024

Ronaldinho Kritik Skuad Brasil, Tim Terburuk di Copa America 2024

Internasional
Pendekatan Como Dihiraukan Klub, Ali Jasim Luapkan Kekecewaan

Pendekatan Como Dihiraukan Klub, Ali Jasim Luapkan Kekecewaan

Liga Italia
Jadwal Euro 2024 Malam ini: Belanda dan Inggris Akan Turun

Jadwal Euro 2024 Malam ini: Belanda dan Inggris Akan Turun

Internasional
Hasil Jeka Saragih Vs Westin Wilson, Kekalahan Perdana Jeka di UFC

Hasil Jeka Saragih Vs Westin Wilson, Kekalahan Perdana Jeka di UFC

Sports
Spalletti: Italia Unggul Berkat Tim, Bukan Karena Satu Pemain

Spalletti: Italia Unggul Berkat Tim, Bukan Karena Satu Pemain

Internasional
Timnas Italia Cetak Sejarah, Jorginho dan Chiesa Senang Lewati Kejutan

Timnas Italia Cetak Sejarah, Jorginho dan Chiesa Senang Lewati Kejutan

Internasional
Messi Terpesona Talenta Inter: Masa Kini dan Masa Depan Argentina

Messi Terpesona Talenta Inter: Masa Kini dan Masa Depan Argentina

Internasional
Klasemen Grup B Piala Eropa 2024 Setelah Spanyol dan Italia Menang

Klasemen Grup B Piala Eropa 2024 Setelah Spanyol dan Italia Menang

Internasional
Hasil Italia Vs Albania: Gol Tercepat Euro, Barella Lewati Totti, Tripoin Azzurri

Hasil Italia Vs Albania: Gol Tercepat Euro, Barella Lewati Totti, Tripoin Azzurri

Internasional
Alvaro Morata Masuk Jajaran Elite Pencetak Gol Piala Eropa, Siap untuk Italia

Alvaro Morata Masuk Jajaran Elite Pencetak Gol Piala Eropa, Siap untuk Italia

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke