Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ditahan Sriwijaya FC, Pelatih Persegres Tak Bisa Berkata-kata

LAMONGAN, KOMPAS.com – Asa Persegres Gresik United untuk bisa meraih kemenangan kedua dalam kompetisi Liga 1 kembali pupus setelah Sriwijaya FC sukses mencetak gol penyama kedudukan 1-1 pada masa injury time dalam pertandingan di Stadion Surajaya, Lamongan, Senin (24/7/2017) malam.

Dalam pertandingan itu, Persegres sebenarnya sudah unggul terlebih dulu melalui tendangan indah Yusuf Efendi dari luar kotak penalti, saat laga baru berjalan 9 menit. Namun, kelengahan pada menit akhir, membuat kemenangan yang sudah ada di depan mata sirna lantaran pemain pengganti Sriwijaya FC, Airlangga Sucipto, sukses memperdaya Aji Saka.

“Saya sudah enggak bisa bicara. Lagi-lagi kejadiannya seperti itu. Lawan PS TNI begitu, lawan Arema FC begitu, lawan Persib (Bandung) juga begitu,” ujar pelatih Persegres Hanafi, dalam sesi jumpa pers selepas pertandingan.

“Berulang-ulang kasusnya juga sama, sudah unggul tetapi tak mampu mempertahankan, serta lengah pada akhir pertandingan,” kata dia.

Tim Laskar Joko Samudro pun juga sempat membuat barisan depan Sriwijaya FC frustrasi, sebelum Airlangga mampu menyamakan kedudukan.

“Setiap habis pertandingan, saya selalu bilang kepada para pemain agar tidak melakukan kesalahan yang sama untuk pertandingan selanjutnya. Namun, itu masih saja terus berulang," ujarnya.

"Mungkin juga, karena Persegres ini banyak dihuni pemain muda, sehingga kurang pengalaman,” ucap Hanafi.

Tambahan satu poin membuat Persegres belum bisa memperbaiki posisinya di klasemen sementara, dan masih terpaku di urutan ke-17 dari 18 kontestan Liga 1 dengan mengoleksi 7 angka, dari 16 kali bertanding.

https://bola.kompas.com/read/2017/07/25/01532528/ditahan-sriwijaya-fc-pelatih-persegres-tak-bisa-berkata-kata

Terkini Lainnya

Hasil Borneo FC Vs Bali United 4-2, Pesut Etam Raih Peringkat 3 Championship Series Liga 1

Hasil Borneo FC Vs Bali United 4-2, Pesut Etam Raih Peringkat 3 Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Dortmund Vs Madrid: Mantra Ancelotti 'Lari, Lari, Lari!'

Dortmund Vs Madrid: Mantra Ancelotti "Lari, Lari, Lari!"

Liga Champions
HT Borneo FC Vs Bali United: Hujan 5 Gol, Pesut Etam Unggul 3-2

HT Borneo FC Vs Bali United: Hujan 5 Gol, Pesut Etam Unggul 3-2

Liga Indonesia
AC Milan Beri Kado 100 Juta buat Paulo Fonseca

AC Milan Beri Kado 100 Juta buat Paulo Fonseca

Liga Italia
Hasil Singapore Open 2024: Takluk dari Juara Dunia, Fikri/Bagas Tersingkir

Hasil Singapore Open 2024: Takluk dari Juara Dunia, Fikri/Bagas Tersingkir

Badminton
Gregoria Lolos ke 8 Besar Singapore Open, Bermain dengan Rasa Nyaman

Gregoria Lolos ke 8 Besar Singapore Open, Bermain dengan Rasa Nyaman

Badminton
Ginting Tersingkir di Singapore Open: Banyak Salah, Gagal Atasi Kendala

Ginting Tersingkir di Singapore Open: Banyak Salah, Gagal Atasi Kendala

Badminton
Link Live Streaming Borneo FC Vs Bali United, Kickoff 19.00 WIB

Link Live Streaming Borneo FC Vs Bali United, Kickoff 19.00 WIB

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Madura United Vs Persib di Leg 2 Final Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Madura United Vs Persib di Leg 2 Final Liga 1

Liga Indonesia
Daftar Nomine Penghargaan Liga 1 2024, Ciro Alves Masuk Dua Kategori

Daftar Nomine Penghargaan Liga 1 2024, Ciro Alves Masuk Dua Kategori

Liga Indonesia
Hasil Undian Piala AFF U16 2024: Indonesia di Grup A, Beda dengan Vietnam-Thailand

Hasil Undian Piala AFF U16 2024: Indonesia di Grup A, Beda dengan Vietnam-Thailand

Timnas Indonesia
Hasil Singapore Open 2024: Ginting Tak Berhasil Pertahankan Gelar

Hasil Singapore Open 2024: Ginting Tak Berhasil Pertahankan Gelar

Badminton
Tekad Justin Hubner bersama Garuda dan Cerezo Osaka, Ingin Maksimal

Tekad Justin Hubner bersama Garuda dan Cerezo Osaka, Ingin Maksimal

Timnas Indonesia
One Pride MMA 79 Bali, Duel Sembilan Fighter Indonesia Vs China

One Pride MMA 79 Bali, Duel Sembilan Fighter Indonesia Vs China

Sports
Dejan/Gloria Kandas di Singapore Open, Panik dan Kalah Start

Dejan/Gloria Kandas di Singapore Open, Panik dan Kalah Start

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke