Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pernyataan Mourinho soal Ledakan di Manchester dan Final Liga Europa

Kompas.com - 24/05/2017, 01:06 WIB
Anju Christian

Penulis

KOMPAS.com - Manajer Manchester United, Jose Mourinho, mengaku tidak bisa berhenti memikirkan korban ledakan di bagian serambi Manchester Arena, Senin (22/5/2017).

Diakui pula oleh pria asal Portugal itu bahwa anggota timnya merasa agak terguncang. Namun, klub berjulukan Setan Merah diminta tetap fokus karena akan menjalani laga final Liga Europa kontra Ajax Amsterdam, Rabu (24/5/2017).

"Kami memiliki tugas yang harus dijalankan dan akan terbang ke Swedia untuk melakukannya. Sungguh disayangkan karena kami tidak bisa terbang dengan kebahagiaan, seperti menjelang laga-laga besar lainnya," tutur Mourinho.

Seperti diketahui sebelumnya, ledakan terjadi saat konser musik bintang Amerika Serikat, Ariana Grande, akan berakhir.

Ledakan terdengar dengan keras sehingga menimbulkan kepanikan dari pentonton yang memadati lokasi konser. Dua puluh dua orang tewas, termasuk anak-anak, dan lebih dari 50 orang terluka dalam serangan yang diduga bom bunuh diri itu.

Baca juga: Demi Kelangsungan Karier Wayne Rooney...

Menurut Mourinho, serangan tersebut mengundang empati mendalam dari seluruh pihak di Man United.

"Kami merasa sangat sedih dengan kejadian tragis semalam. Kami tidak bisa memikirkan korban dan keluarga mereka," kata Mourinho.

"Saya menyadari, meskipun baru menjalani waktu singkat di sini, orang-orang di Manchester akan bersatu," ucap sang manajer.

Pernyataan Mourinho dirilis di akun Twitter Man United, Selasa (23/5/2017), sebagai pengganti jumpa pers.

Konferensi pers juga dijadwalkan berlangsung pada Selasa. Tanpa menjalani jumpa pers, Man United pun bertolak ke Stockholm pukul 14.15 waktu setempat.


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Badminton
Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Badminton
Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Badminton
Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Badminton
Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Timnas Indonesia
Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Badminton
Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com