Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sriwijaya FC Boyong 22 Pemain ke Malang untuk Hadapi Persiba

Kompas.com - 09/05/2017, 06:42 WIB
Kontributor Palembang, Berry Subhan Putra

Penulis

PALEMBANG, KOMPAS.com - Sriwijaya FC kembali menjalani laga tandang pada lanjutan Liga 1. Kali ini melawan Persiba Balikpapan, Selasa (9/5/2017).

Namun, duel nanti tidak terjadi di Balikpapan. Sebab, untuk sementara waktu tim berjulukan Beruang Madu itu menggunakan Stadion Gajayana, kota Malang, sebagai markas.

Dalam lawatan ini, Sriwijaya FC memboyong 22 pemain. Demikian penuturan Pelatih kepala tim Laskar Wong Kito, Osvaldo Lessa.

"Kami tanpa Zalnando karena dipanggil timnas U-22 training centre (TC) di Malang," ujar mantan pelatih Persipura Jayapura ini.

Para pemain yang pergi ke Malang adalah Teja Paku Alam, Sandy Firmansyah, Bobby Satria, Yanto Basna, Firdaus Ramadhan, Gilang Ginarsa, Marco Meraudje dan Indra Permana.

Kemudian, ada Yu Hyun-koo, Manda Cingi, Hendra Sandi, Ichsan Kurniawan, Rahmad Hidayat, Yohanis Nabar, M Nur Iskandar, Tijani Belaid, Airlangga Sucipto, Beto Goncalves, Hilton Moreira, Maldini Pali, Slamet Budiono, dan TA Musafri.

"Kami bisa pakai tenaga Indra untuk ganti Zalnando," ucapnya.

Ia menambahkan, tidak banyak perubahan yang dilakukan Sriwijaya FC. Timnya hanya melakukan latihan keras dan berharap dapat poin.

"Kami harus optimistis. Apalagi kekalahan kami kemarin lawan Bhayangkara FC bisa bangkitkan semangat juang pemain," papar pelatih berpaspor Brasil ini.

Bagaimana dengan strategi Sriwijaya FC melawan skuad asuhan Milomir Seslija nanti, Osvaldo mengaku tidak ada strategi khusus. Tetapi, daerah pertahanan Sriwijaya harus lebih solid.

"Kalau statistik, laga terakhir melawan Persiba kami seri. Laga kali ini harus rebut poin lagi. Kalau bisa menang," ungkap Osvaldo.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak

Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak

Timnas Indonesia
AFC Sebut Justin Absen, Tangan Kanan STY Membantah

AFC Sebut Justin Absen, Tangan Kanan STY Membantah

Timnas Indonesia
Kata Pelatih Irak soal Kekuatan Indonesia di Piala Asia U23

Kata Pelatih Irak soal Kekuatan Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Liga Indonesia
Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Sports
Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com