Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hancurkan Gladbach 4-0, Barcelona Luar Biasa Sepanjang Laga

Kompas.com - 07/12/2016, 07:47 WIB

BARCELONA, KOMPAS.com - Barcelona meraih kemenangan 4-0 atas Borussia Moenchengladbach pada matchday terakhir Grup C Liga Champions 2016-2017 di Stadion Camp Nou, Selasa (6/12/2016).

Barcelona berhasil membuka keunggulan berkat gol Lionel Messi pada menit ke-16. Pada babak kedua, Arda Turan berhasil menjaringkan bola tiga kali ke gawang Gladbach pada menit ke-50, 53', dan 67'.

Pelatih Barcelona, Luis Enrique, mengaku puas dengan kemenangan 4-0 yang didapat timnya. Terlebih, hasil tersebut diraih ketika sebagian besar pemain utama Blaugrana tidak ditampilkan.

Hanya ada tiga pemain utama Barcelona yang tampil sebagai starter, yaitu Lionel Messi, Javier Mascherano, dan Andres Iniesta. Namun, Enrique menyebut timnya tidak pernah mengalami penurunan performa selama 90 menit laga.

Baca Juga:

"Tim tampil luar biasa pada sepanjang pertandingan. Para pemain bermain dengan cepat dan teliti. Saya mengucapkan selamat kepada mereka," ucap Enrique seusai laga kepada UEFA.com.

Kemenangan ini membuat Barcelona kokoh bertengger di pucak klasemen Grup C dengan 15 poin. Blaugrana unggul enam poin dari pesaing terdekat, Manchester City, yang hanya mampu bermain imbang 1-1 menghadapi Celtic FC.

Sedangkan bagi Gladbach, hasil ini membuat mereka "tersisih" ke babak 32 besar Liga Europa karena mampu merebut tempat ketiga dengan lima poin.

Meski mengakui keunggulan Barcelona, pelatih Gladbach, Andre Schubert, mengaku kecewa dengan hasil ini. Pelatih berusia 45 tahun itu menyebut Gladbach tidak mampu menampilkan performa terbaiknya.

"Barcelona tampil sesuai seperti apa yang mereka inginkan. Kami terlalu menghormati mereka yang membuat tim tidak bisa bermain dengan cukup keberanian," ucap Schubert kepada UEFA.com.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Penjelasan PSSI soal Situasi Kontrak Shin Tae-yong di Timnas Indonesia

Penjelasan PSSI soal Situasi Kontrak Shin Tae-yong di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Euro 2024: Potret Antusiasme Fans Denmark-Serbia Banjiri Allianz Arena

Euro 2024: Potret Antusiasme Fans Denmark-Serbia Banjiri Allianz Arena

Internasional
Link Live Streaming Chile Vs Argentina, Kickoff 08.00 WIB

Link Live Streaming Chile Vs Argentina, Kickoff 08.00 WIB

Internasional
Euro 2024, Saat Southgate Dilempari Gelas Plastik Usai Inggris Vs Slovenia

Euro 2024, Saat Southgate Dilempari Gelas Plastik Usai Inggris Vs Slovenia

Internasional
Kehilangan Terbesar Madura United, Hugo Gomes

Kehilangan Terbesar Madura United, Hugo Gomes

Liga Indonesia
Perancis Vs Polandia, Masalah Lain Dialami Mbappe Saat Pakai Topeng

Perancis Vs Polandia, Masalah Lain Dialami Mbappe Saat Pakai Topeng

Internasional
Klasemen Peringkat 3 Terbaik Euro 2024, Belanda-Slovenia Lolos 16 Besar

Klasemen Peringkat 3 Terbaik Euro 2024, Belanda-Slovenia Lolos 16 Besar

Internasional
Luapan Tak Sangka Slovenia Lolos 16 Besar Euro untuk Kali Pertama...

Luapan Tak Sangka Slovenia Lolos 16 Besar Euro untuk Kali Pertama...

Internasional
Daftar Tim Lolos 16 Besar Euro 2024: Inggris, Denmark, Perancis Melaju

Daftar Tim Lolos 16 Besar Euro 2024: Inggris, Denmark, Perancis Melaju

Internasional
Hasil Euro 2024 dan Klasemen Akhir Grup C-D: Inggris Juara Grup, Perancis Kedua, Belanda Kalah

Hasil Euro 2024 dan Klasemen Akhir Grup C-D: Inggris Juara Grup, Perancis Kedua, Belanda Kalah

Internasional
Luapan Kecewa Koeman Belanda Kalah dari Austria: Mengerikan...

Luapan Kecewa Koeman Belanda Kalah dari Austria: Mengerikan...

Internasional
Teddy Tjahjono Mundur dari Persib, Standar Tinggi bagi Pengganti

Teddy Tjahjono Mundur dari Persib, Standar Tinggi bagi Pengganti

Liga Indonesia
Hasil Inggris Vs Slovenia: Mubazirnya 694 Umpan The Three Lions

Hasil Inggris Vs Slovenia: Mubazirnya 694 Umpan The Three Lions

Internasional
Hasil Denmark Vs Serbia, 10 Tembakan Bawa Eriksen dkk ke 16 Besar

Hasil Denmark Vs Serbia, 10 Tembakan Bawa Eriksen dkk ke 16 Besar

Internasional
Hasil Belanda Vs Austria, Lahirnya 2 Gol Bersejarah

Hasil Belanda Vs Austria, Lahirnya 2 Gol Bersejarah

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com