Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Soal Kartu Merah Aguero, Guardiola Tidak Salahkan Wasit

Kompas.com - 04/12/2016, 09:19 WIB

MANCHESTER, KOMPAS.com - Manajer Manchester City, Josep "Pep" Guardiola, tidak ingin menyalahkan wasit Anthony Taylor atas kartu merah yang diterima penyerangnya, Sergio Aguero, saat melawan Chelsea di Etihad Stadium, Sabtu (3/12/2016).

Aguero mendapat kartu merah karena mengganjal David Luiz. Akibatnya, Manchester City harus bermain dengan sembilan orang pada pengujung laga karena Fernandinho juga diusir dari lapangan setelah berseteru dengan Cesc Fabregas.

Man City akhirnya kalah 1-3 pada pertandingan tersebut. Bukan hanya itu, Guardiola pun tidak akan bisa memainkan Aguero selama empat pertandingan.

Sebab, sebelumnya dia sudah menghadapi sanksi setelah melanggar pemain West Ham United, Winston Reid. Insiden itu terjadi saat kedua klub bertemu pada 28 Agustus 2016 silam.

Meski sadar konsekuensi kehilangan ujung tombak utama, Guardiola enggan menyalahkan kinerja Anthony Taylor yang menjadi pengadil laga timnya kontra Chelsea.

"Mungkin saya harus mengerti lebih banyak tentang keputusan wasit di Inggris, tetapi saya tahu kartu merah itu bukan kesengajaan. Kami harus menerimanya," kata Guardiola.

Pelatih asal Spanyol tersebut juga tidak mau menjadikan kartu merah Aguero dan Fernandinho sebagai alasan kekalahan timnya dari The Blues.

"Kami kalah karena membuang banyak peluang. Saya hanya akan fokus ke hal-hal yang bisa saya lakukan untuk membantu Man City dan bukan bicara soal keputusan wasit," kata Guardiola.

Karena kekalahan tersebut, Kevin De Bruyne dkk tertahan di peringkat ketiga klasemen sementara Premier League. Sementara itu, Chelsea kokoh bertahan di puncak klasemen.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Bundesliga
Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Timnas Indonesia
FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Maung Bandung Unggul 3-0

LIVE Persib Vs Bali United, Maung Bandung Unggul 3-0

Liga Indonesia
Babak Pertama Persib Vs Bali United, Ciro-Febri Bawa Maung Unggul 2-0

Babak Pertama Persib Vs Bali United, Ciro-Febri Bawa Maung Unggul 2-0

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Gol Febri Hariyadi Bikin Maung Bandung Unggul 2-0

LIVE Persib Vs Bali United, Gol Febri Hariyadi Bikin Maung Bandung Unggul 2-0

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Ciro Cetak Gol, Persib Unggul 1-0

LIVE Persib Vs Bali United, Ciro Cetak Gol, Persib Unggul 1-0

Liga Indonesia
Momen Pochettino Merasa Bakal Dipecat Saat di Chelsea

Momen Pochettino Merasa Bakal Dipecat Saat di Chelsea

Liga Inggris
LIVE Persib Vs Bali United, Aksi Heroik Kevin Mendoza Gagalkan Tendangan Ricky Fajrin

LIVE Persib Vs Bali United, Aksi Heroik Kevin Mendoza Gagalkan Tendangan Ricky Fajrin

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Febri Hariyadi Diganjar Kartu Kuning

LIVE Persib Vs Bali United, Febri Hariyadi Diganjar Kartu Kuning

Liga Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Rinov/Pitha Gugur, Febriana/Amalia Lolos ke Final

Hasil Thailand Open 2024: Rinov/Pitha Gugur, Febriana/Amalia Lolos ke Final

Badminton
Si Jalak Harupat Masih Harus Gunakan VAR Mobile, Belum Bisa Permanen

Si Jalak Harupat Masih Harus Gunakan VAR Mobile, Belum Bisa Permanen

Liga Indonesia
Arne Slot Pastikan Jadi Pengganti Juergen Klopp di Liverpool

Arne Slot Pastikan Jadi Pengganti Juergen Klopp di Liverpool

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com