Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kado Kostum Nomor 7 Milik Ronaldo Bikin Putra Aubameyang Bahagia

Kompas.com - 29/09/2016, 18:01 WIB

KOMPAS.com - Duel Borussia Dortmund versus Real Madrid pada matchday kedua Liga Champions menyisakan cerita manis bagi putra Pierre-Emerick Aubameyang. Ini karena dia mendapatkan kostum nomor 7 milik megabintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo.

Dalam pertandingan penyisihan Grup F di Signal Iduna Park, Selasa (27/9/2016), Dortmund bermain imbang 2-2. Ronaldo lebih dulu memberikan keunggulan kepada Real Madrid, sebelum Aubameyang menyamakannya. Raphael Varane kembali membuat Real Madrid unggul, tetapi Andre Schurrle membalasnya sehingga skor imbang itu menjadi akhir laga tersebut.

Usai laga, Aubameyang bertukar kostum dengan Ronaldo. Rupanya cinderamata ini menjadi hadiah yang indah bagi putra Aubameyang karena dia sangat senang dan bangga bisa memamerkan kostum nomor tujuh mantan pemain termahal di dunia tersebut.

"Cristiano, anda sudah membuat putraku bahagia," demikian ketarangan foto yang ditulis striker berusia 27 tahun tersebut di Instagram.

 

@cristiano you've made my son happy ????????????????

A photo posted by Aubameyang (@aubameyang97) on Sep 28, 2016 at 11:12am PDT

Dortmun dan Real Madrid akan bertemu kembali pada 7 Desember. Saat itu, giliran Real Madrid yang akan menjamu Aubameyang dan kawan-kawan di Santiago Bernabeu.

Dengan hasil imbang tersebut, Real Madrid kini berada di posisi kedua, kalah selisih gol dengan Dortmund, meski sama-sama mengoleksi empat poin. Mereka hanya unggul satu poin atas wakil Portugal, Sporting CP, yang menang 2-0 atas Legia Warsawa.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pemain Malaysia Faisal Halim Terancam Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pemain Malaysia Faisal Halim Terancam Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Internasional
Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Timnas Indonesia
Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Timnas Indonesia
Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Badminton
Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Liga Indonesia
Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Liga Inggris
STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Liga Inggris
Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Liga Indonesia
Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Liga Inggris
Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com