Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Patrick da Silva Ingin Lanjutkan Tren Positif bersama Persegres

Kompas.com - 28/09/2016, 23:31 WIB
Hamzah Arfah

Penulis

GRESIK, KOMPAS.com – Dua gol yang dilesakkan Patrick da Silva ke gawang Barito Putera pada pekan ke-20 TSC 2016, Senin (19/9/2016), membawa Persegres Gresik United yang sudah lama "tertidur" kembali merasakan kemenangan. Karena itu, penyerang berkebangsaan Brasil ini mempunyai tekad kuat untuk melanjutkan kiprah manisnya melawan PS TNI.

Tim Laskar Joko Samudro, julukan Persegres, akan bermain di Stadion Pakansari, Cibinong, dalam rangkaian pekan ke-21 TSC 2016, Minggu (2/10/2016). Mereka akan melawat ke markas PS TNI.

“Senang rasanya bisa mencetak gol dan membawa Persegres meraih kemenangan. Saya berharap, itu akan terus bisa saya lakukan dalam pertandingan selanjutnya. Termasuk, saat jumpa PS TNI,” ucap Patrick, Rabu (28/9/2016).

Dalam pertandingan kontra PS TNI, kekuatan Persegres dipastikan bakal sedikit berkurang. Hal itu disebabkan, Persegres tidak akan dapat diperkuat oleh Sasa Zecevic dan Oh Inkyun, yang harus menjalani hukuman akumulasi kartu kuning.

Meski demikian, Patrick mengaku tidak khawatir dan yakin tim Laskar Joko Samudro akan mampu mengimbangi permainan lawan. Padahal, dalam beberapa pertandingan terakhir, peran Inkyun sebagai pengatur serangan dan pola permainan begitu kentara.

"Tidak masalah bila kami tidak akan diperkuat oleh Sasa dan Inkyun saat jumpa PS TNI. Karena sepak bola adalah permainan kolektif tim, yang tidak bergantung pada satu atau dua pemain saja,” ujar pemilik jersey bernomor 99 ini.

“Saya juga yakin, coach Edu (Eduard Tjong) akan dapat menentukan para pemain yang tepat, dalam menggantikan peran Sasa dan Inkyun. Karena saya juga sempat dengar, dia sebelumnya pernah melatih di sana (PS TNI). Jadi saya optimistis, Persegres akan mampu mengimbangi PS TNI,” kata Patrick.

Sejauh ini, tambahan dua gol yang dilesakkan Patrick ke gawang Barito Putera, membuat namanya mengisi salah satu slot daftar pencetak gol terbanyak, dengan koleksi enam gol.

Ia pun berharap, pundi-pundi gol yang telah diciptakannya akan mampu terus bertambah sehingga pada ujungnya, mampu mengatrol posisi Persegres.

"Mendengar track record yang dimiliki coach Edu, saya optimistis Persegres akan mampu lebih berprestasi di bawah arahannya, dalam menjalani sisa pertandingan pada turnamen ini,” tutur Patrick.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Veddriq Leonardo Juara di Shanghai, Buka Kans Lolos Olimpiade Paris 2024

Veddriq Leonardo Juara di Shanghai, Buka Kans Lolos Olimpiade Paris 2024

Sports
Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Bundesliga
Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Timnas Indonesia
FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Maung Bandung Unggul 3-0

LIVE Persib Vs Bali United, Maung Bandung Unggul 3-0

Liga Indonesia
Babak Pertama Persib Vs Bali United, Ciro-Febri Bawa Maung Unggul 2-0

Babak Pertama Persib Vs Bali United, Ciro-Febri Bawa Maung Unggul 2-0

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Gol Febri Hariyadi Bikin Maung Bandung Unggul 2-0

LIVE Persib Vs Bali United, Gol Febri Hariyadi Bikin Maung Bandung Unggul 2-0

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Ciro Cetak Gol, Persib Unggul 1-0

LIVE Persib Vs Bali United, Ciro Cetak Gol, Persib Unggul 1-0

Liga Indonesia
Momen Pochettino Merasa Bakal Dipecat Saat di Chelsea

Momen Pochettino Merasa Bakal Dipecat Saat di Chelsea

Liga Inggris
LIVE Persib Vs Bali United, Aksi Heroik Kevin Mendoza Gagalkan Tendangan Ricky Fajrin

LIVE Persib Vs Bali United, Aksi Heroik Kevin Mendoza Gagalkan Tendangan Ricky Fajrin

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Febri Hariyadi Diganjar Kartu Kuning

LIVE Persib Vs Bali United, Febri Hariyadi Diganjar Kartu Kuning

Liga Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Rinov/Pitha Gugur, Febriana/Amalia Lolos ke Final

Hasil Thailand Open 2024: Rinov/Pitha Gugur, Febriana/Amalia Lolos ke Final

Badminton
Si Jalak Harupat Masih Harus Gunakan VAR Mobile, Belum Bisa Permanen

Si Jalak Harupat Masih Harus Gunakan VAR Mobile, Belum Bisa Permanen

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com