Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penyakit Bukan Penghalang Tabarez untuk Terus Latih Uruguay

Kompas.com - 20/07/2016, 09:14 WIB
Ferril Dennys

Penulis

KOMPAS.com - Pelatih Oscar Tabarez mengaku tak memiliki keinginan mundur dari jabatannya sebagai pelatih tim nasional Uruguay meskipun sedang mengalami gangguan kesehatan.

Diberitakan El Pais, Tabarez diduga mengalami Guillain-Barré syndrome yang merupakan sebuah penyakit infeksi dari sistem saraf.

Dampak dari penyakit tersebut, Tabarez harus menggunakan skuter mobilitas dan tongkat saat memimpin Uruguay di Copa America Centenario lalu.

Namun, Tabarez membantah telah mengidap Guillain-Barré syndrome.

"Saya tidak cukup baik tetapi saya akan mengatakan bahwa saya akan tetap melatih. Di atas segalanya, saya tidak memiliki niat untuk mundur," kata Tabarez.

Tabarez menjelaskan bahwa dirinya menderita permasalahan kronis yang menyerang sistem syaraf motoriknya.

"Namun, tidak ada kaitannya dengan Guillain-Barré syndrome, yang diperbincangkan dalam beberapa hari ini," tuturnya.

Terlepas dari itu, Tabarez menolak menyerah. Ia akan tetap menjadi pelatih Uruguay selama mendapatkan dukungan.

"Saya menderita penyakit kronis. Terkadang saya merasa baik, terkadang pula merasa buruk. Satu-satunya obat adalah fisioterapi," jelas pelatih berusia 69 tahun tersebut.

"Namun, saya tidak memiliki rencana untuk meninggalkan jabatan. Selama saya merasa dukungan dari keluarga, direktur, asisten, dan pemain, saya akan terus bekerja," tuturnya.

Uruguay saat ini memimpin klasemen sementara kualifikasi Piala Dunia 2018 Zona Conmebol. Setelah gagal di Copa America Centenario, tantangan Tabarez berikutnya adalah meloloskan La Celeste ke Rusia, tuan rumah Piala Dunia 2018. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Sports
Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com