Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Allegri Meyakinkan Pogba agar Tidak Pindah ke Old Trafford

Kompas.com - 18/07/2016, 19:01 WIB

TURIN, KOMPAS.com - Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri, berusaha meyakinkan Paul Pogba agar tidak pindah ke Manchester United. Menurut Allegri, Pogba akan mengalami kemunduran jika berlabuh di Old Trafford, markas Manchester United.

Pogba ditengarai akan hengkang dari Juventus Stadium pada musim panas ini. Manchester United menjadi salah satu kandidat klub baru gelandang asal Perancis itu.

Manchester United ingin membawa Pogba "pulang" setelah melepasnya dengan status bebas transfer pada 2012. Tetapi Allegri menentang transfer Pogba.

Mantan pelatih AC Milan tersebut mengatakan bahwa Juventus menyediakan kans bagi Pogba berlaga di kompetisi elite seperti Liga Champions.

"Saya tidak khawatir dengan semua rumor dari Inggris. Pemain yang ingin pergi dari Juventus sebaiknya berpikir baik-baik, karena Juventus adalah salah satu dari empat besar klub besar Eropa," kata Allegri.

Dia juga menjanjikan prospek memenangi trofi di Juventus lebih besar ketimbang di Man United. "Pogba tentu ingin kembali memenangi scudetto dan mungkin Liga Champions," tutur Allegri.

Sejak bergabung dengan I Bianconeri, Pogba memenangi empat gelar scudetto berturut-turut, dua trofi Coppa Italia, dan dua Supercoppa Italiana. Pogba juga membawa Juventus menjadi finalis Liga Champions musim 2014-2015.

Allegri cukup yakin bahwa I Bianconeri sudah membuktikan bahwa mereka memiliki daya tarik terhadap para pemain yang ingin bermain untuk klub tersebut.

"Kami membuktikan kami mampu bersaing, terbukti dari bursa transfer musim panas tahun ini. Kami bisa membawa pemain seperti Medhi Benatia, Dani Alves, dan Miralem Pjanic," kata Allegri. (Lariza Oky Adisty)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Arsenal Vs  Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Hasil Arsenal Vs Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Liga Inggris
Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Badminton
Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Badminton
Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Liga Indonesia
Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Badminton
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Timnas Indonesia
Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan  Indonesia atas Taiwan 1-0

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan Indonesia atas Taiwan 1-0

Liga Indonesia
Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Liga Spanyol
Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com