Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pelatih Persib Tak Remehkan Persija

Kompas.com - 16/07/2016, 15:40 WIB
Dendi Ramdhani

Penulis

KOMPAS.com — Persib Bandung akan kedatangan tim Ibu Kota, Persija Jakarta, pada pekan ke-10 kompetisi sepak bola TSC 2016 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Sabtu (16/7/2016) malam.

Persib diuntungkan lantaran tampil di hadapan publik sendiri. Situasi itu didukung dengan menurunnya performa tim tamu dalam lima laga terakhir.

Namun, bagi pelatih Persib, Djadjang Nurdjaman, kondisi itu tak jadi jaminan timnya bakal menang mudah. Statistik mencatat, Persib selalu kesulitan ketika menghadapi Persija.

Dalam empat pertemuan terakhir, Persib hanya mampu menang sekali dan sisanya berakhir imbang.

"Saya cukup sering melihat pertandingan Persija di televisi. Sebetulnya, Persija tim yang bagus, tetapi kebetulan dia mengalami kekalahan di pertandingan away kemarin," kata Djanur, sapaan akrabnya, Sabtu.

"Namun, ketika bermain di kandang, mereka bermain cukup bagus," katanya.

Djanur menilai, kombinasi antar-pemain senior dan darah muda Persija mampu menciptakan ancaman serius bagi Atep dkk.

"Jadi, intinya Persija ini adalah tim yang cukup bagus. Kombinasi pemain senior dan pemain muda berjalan cukup bagus," ujarnya.

"Terlebih lagi, melihat dari statistik pertandingan sebelumnya, kita cukup kesulitan dan tidak gampang untuk mengalahkan Persija," tambah Djanur.

Sadar tak bisa menang mudah, Djanur meminta agar anak asuhnya waspada dan tampil total dalam laga nanti.

"Itu bukan pekerjaan mudah buat kami, tetapi tentunya kita harus menang karena saya juga ingin menang dan itu kita harus kerja keras," katanya. (K106-15)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Sports
Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com