Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pescara Lengkapi Kontestan Serie A

Kompas.com - 10/06/2016, 06:15 WIB

TRAPANI, KOMPAS.com - Pescara menjadi tim terakhir yang memastikan diri tampil di Serie A pada musim depan. Mereka lolos setelah memenangi pertandingan final play-off Serie B menghadapi Trapani.

Pescara lolos setelah bermain imbang 1-1 pada final kedua di Stadion Polisportivo Provinciale, kandang Trapani, Kamis (9/6/2016) atau Jumat dini hari WIB.

Sempat tertinggal oleh gol Nicola Citro pada menit ke-5, Pescara menyamakan kedudukan lewat gol Valerio Verre pada menit ke-57.

Klub berjulukan Delfino itu pun memastikan promosi ke Serie A berkat keunggulan agregat 3-1. Pada final pertama di Stadion Adriatico, Pescara menang 2-0, Minggu (5/6/2016).

Pelatih Massimo Oddo pun berhasil mengikuti langkah Zdenek Zeman pada 2012-2013 dengan mengantarkan Pescara bermain di kasta teratas Liga Italia. Keberhasilan tahun ini juga membalas kegagalan tahun lalu saat kalah dari Bologna pada laga play-off.

 

Salah satu yang menjadi daya tarik Pescara musim ini adalah keberadaan striker Gianluca Lapadula. Striker yang diminati Leicester City itu menjadi pencetak gol terbanyak Serie B dengan 27 gol.

Pescara yang finis di peringkat keempat Serie B, satu anak tangga di bawah Trapani, mengikuti jejak Cagliari dan Crotone yang memastikan diri lolos otomatis berkat finis di peringkat pertama dan kedua.

Ketiga tim itu akan menggantikan posisi Carpi dan Frosinone - dua tim promosi musim sebelumnya - serta Hellas Verona yang harus terdegradasi.

Kegagalan bertahan di Serie A saat terakhir kali promosi harus dijadikan pelajaran oleh Oddo. Saat itu, Pescara gagal menjaga performa salah satunya akibat kehilangan sejumlah pilar saat mengantarkan tim promosi dari Serie B. 

Hal yang sama bukan tak mungkin terulang kali ini. Lapadula selaku pencetak gol terbanyak tim sudah diminati oleh sejumlah klub. 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

Bundesliga
Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Liga Italia
Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Badminton
Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Liga Inggris
Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Motogp
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com