Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Inzaghi Nikmati Momen Tanpa Melatih

Kompas.com - 22/12/2015, 15:38 WIB


MILAN, KOMPAS.com
- Filippo Inzaghi saat ini tak terikat dengan klub mana pun. Namun, eks pelatih AC Milan itu justru menikmati momen tersebut. 

Kontrak Inzaghi bersama AC Milan berakhir pada Juni lalu. Posisi dia lalu digantikan oleh Sinisa Mihajlovic.  

Sejak saat itu, Inzaghi menganggur. Namun, dia justru bisa menikmati momen-momen tanpa melatih tersebut. 

"Saya pikir ini adalah hal terbaik untuk saat ini," ujar pria 42 tahun ini kepada acara radio Tiki Taka.

"Saya senang jalan-jalan, bertemu banyak pelatih dan menonton laga-laga. Saya juga senang melakukan inisiatif kemanusiaan seperti melakukan kegiatan amal dengan UNICEF,” tutur eks pelatih tim junior AC Milan itu. 

Inzaghi pertama terjun sebagai arsitek tim kala menukangi tim Primavera Milan pada musim 2012-2013. Setahun kemudian, sang pelatih menggantikan Clarence Seedorf sebagai nakhoda tim utama. 

Kendati memulai kariernya dengan kemenangan 3-1 kontra Lazio di kandang sendiri, perjalanan Milan di bawah Inzaghi terseok-seok dan akhirnya ia diberhentikan setelah hanya satu musim melatih.

Milan hanya finis di peringkat ke-10 Serie A. Manajemen tak banyak memberinya uang belanja sehingga dia hanya mampu mendatangkan pemain-pemain gratisan.

Namun, Inzaghi tak mempermasalahkan hal itu lagi. Dia mengungkapkan bahwa senantiasa belajar untuk meningkatkan kemampuannya.

"Saya berusaha belajar dari siapa saja. Sepak bola telah banyak memberi kepada saya dan saya berharap dapat memberikan cinta itu kembali suatu hari nanti," ucap jebolan Akademi Piacenza itu. (Firzie Idris) 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas U23 Indonesia Tiba di Tanah Air: Disambut Kalungan Bunga dan Suporter

Timnas U23 Indonesia Tiba di Tanah Air: Disambut Kalungan Bunga dan Suporter

Liga Indonesia
Hasil Practice MotoGP Perancis 2024, Marc Marquez Gagal Lolos Q2

Hasil Practice MotoGP Perancis 2024, Marc Marquez Gagal Lolos Q2

Motogp
Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Liga Italia
BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

Badminton
Rafael Struick Terpilih Jadi 'Future Star' Piala Asia U23 2024

Rafael Struick Terpilih Jadi "Future Star" Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Liga Inggris
Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com