Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bungkam Bordeaux, Liverpool Lolos ke 32 Besar

Kompas.com - 27/11/2015, 05:01 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

LIVERPOOL, KOMPAS.com - Liverpool berhasil meraih poin penuh setelah mengalahkan Bordeaux 2-1 pada laga fase Grup B Liga Europa di Stadion Anfield, Kamis (26/11/2015) waktu setempat atau Jumat dini hari WIB. 

Dua gol Liverpool diciptakan oleh James Milner melalui penalti (38') dan Christian Benteke (45'). Adapun gol Bordeaux ditorehkan oleh Henri Saivet (33'). Kemenangan ini pun membawa pasukan Juergen Klopp lolos ke babak 32 besar.

Pada awal laga, Liverpool langsung menebar ancaman melalui pergerakan Christian Benteke dan Roberto Firmino. Akan tetapi, upaya The Reds masih belum menemui sasaran.

Bordeaux justru mampu membuka keunggulan terlebih dulu melalui tendangan bebas Henri Saivet pada menit ke-33. Sepakan Saivet mengarah ke pojok kanan atas gawang. Skor menjadi 1-0.

Keunggulan Bordeaux tidak bertahan lama. Lima menit berselang, Liverpool sukses menyamakan kedudukan melalui eksekusi penalti James Milner. Penalti diberikan lantaran Ludovic Sane menjatuhkan Benteke di kotak terlarang.

Pada pengujung babak pertama, Liverpool akhirnya membalikkan kedudukan melalui Benteke. Mendapat operan dari Nathaniel Clyne, Benteke menuntaskannya dengan tembakan keras ke sisi kanan gawang Cedric Carrasso. Skor 2-1 untuk Liverpool bertahan hingga jeda.

Memasuki babak kedua, tepatnya menit ke-53, Benteke kembali menyarangkan bola ke gawang Bordeaux. Akan tetapi, gol tersebut dianulir karena Benteke dinilai mendorong Sane.

Hingga wasit Alon Yefet meniup peluit panjang, tak ada lagi gol yang tercipta. Liverpool pun menang dengan kedudukan 2-1 atas Bordeaux dan dipastikan lolos ke 32 besar. The Reds bertengger di puncak klasemen Grup B dengan mengemas 9 poin.

Adapun Sion yang berada di posisi kedua dengan raihan 8 poin, kalah 0-2 dari Rubin Kazan yang menempati urutan ketiga dengan perolehan 5 poin.

Rubin Kazan masih berpeluang lolos mendampingi Liverpool jika menang pada laga fase grup terakhir melawan Bordeaux. Pasalnya, Rubin Kazan unggul head to head atas Sion.


Gol: Liverpool 2 (James Milner 38'-p, Christian Benteke 45') Bordeaux 1 (Henri Saivet 33')


Susunan pemain

Liverpool: 22-Simon Mignolet; 4-Kolo Toure, 6-Dejan Lovren, 2-Nathaniel Clyne, 18-Alberto Moreno, 21-Lucas Leiva, 24-Joe Allen (23-Emre Can 67'); 7-James Milner, 33-Jordon Ibe, 11-Roberto Firmino (20-Adam Lallana 74'); 9-Christian Benteke
Pelatih: Juergen Klopp

Bordeaux: 16-Cedric Carrasso; 3-Diego Contento, 6-Ludovic Sane, 21-Cedric Yambere, 17-Andre Biyogo Poko; 18-Jaroslav Plasil (37-Adam Ounas 84'), 11-Clement Chantome, 20-Jussie (19-Nicolas Maurice-Belay 76'); 10-Henri Saivet, 9-Diego Rolan, 27-Enzo Crivelli (14-Cheick Diabate 67')
Pelatih: Willy Sagnol

Wasit: Alon Yefet (Israel)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Timnas Indonesia
Hasil Fulham Vs Man City: Gvardiol Dwigol, City Pesta ke Puncak

Hasil Fulham Vs Man City: Gvardiol Dwigol, City Pesta ke Puncak

Liga Inggris
Respons Kasus Rasialisme, PSSI Siap Bermitra dengan Meta dan Tiktok

Respons Kasus Rasialisme, PSSI Siap Bermitra dengan Meta dan Tiktok

Liga Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Liga Italia
Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

Liga Italia
Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Liga Italia
Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Liga Inggris
Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Liga Italia
Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Internasional
Aji Santoso: Respek, Timnas U23 Indonesia Berjuang dengan Segala Upaya

Aji Santoso: Respek, Timnas U23 Indonesia Berjuang dengan Segala Upaya

Timnas Indonesia
Prediksi Skor Man United Vs Arsenal, The Gunners Pesta di Old Trafford

Prediksi Skor Man United Vs Arsenal, The Gunners Pesta di Old Trafford

Liga Inggris
STY Ungkap Target Indonesia Usai Debut Historis di Piala Asia U23 2024

STY Ungkap Target Indonesia Usai Debut Historis di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Cesc Fabregas hingga Dennis Wise Rayakan Como 1907 Promosi ke Serie A

Cesc Fabregas hingga Dennis Wise Rayakan Como 1907 Promosi ke Serie A

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com