Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Chelsea Imbang Tanpa Gol di Kandang Kyiv

Kompas.com - 21/10/2015, 04:04 WIB


KIEV, KOMPAS.com
- Chelsea bermain imbang 0-0 saat melawat ke kandang Dynamo Kyiv pada lanjutan pertandingan Grup G Liga Champions, Selasa (20/10/2015) malam atau Rabu dini hari WIB.

Tampil di hadapan pendukung lawan, Chelsea tampil lebih banyak di bawah tekanan. Tim arahan Jose Mourinho itu hanya memiliki 44 persen penguasaan bola.

Akan tetapi, Chelsea lebih efektif dalam menciptakan peluang. The Blues meraih 10 percobaan yang empat di antaranya mengarah tepat ke gawang lawan. Sedangkan Kyiv memiliki 8 percobaan, 5 di antaranya merupakan tembakan titis.

Peluang emas pertama didapat oleh Chelsea pada menit ketujuh melalui sepakan Cesc Fabregas. Akan tetapi, kiper Oleksandar Shovkovsky berhasil menghentikannya dengan gemilang. Begitu juga pada menit kesembilan, kiper berusia 40 tahun itu sukses menghentikan usaha dari Willian.

Pada menit ke-17, Chelsea sempat memiliki peluang mendapatkan hadiah penalti setelah Fabregas dijatuhkan bek Kyiv di dalam kotak terlarang. Namun, wasit Damir Skomina tidak menganggap hal itu sebagai pelanggaran.

Shovkovsky lagi-lagi berhasil menunjukan kemampuan hebatnya sebagai kiper. Pada menit ke-35, tandukan Gary Cahill yang memanfaatkan umpan sepakan pojok berhasil diamankan olehnya.

Peluang terbaik Kyiv hadir jelang pertandingan usai. Pada menit ke-89, John Terry melakukan blunder dengan salah melakukan operan kepada Sergey Sydorchuk. Akan tetapi sepakan gelandang Ukraina berusia 24 tahun itu masih mudah untuk diamankan oleh kiper Asmir Begovic.

Hingga pertandingan berakhir, skor imbang tanpa gol tetap tidak berubah. Hal ini membuat Chelsea tetap berada di posisi ketiga klasemen Grup G dengan koleksi empat poin dari tiga pertandingan.

Sedangkan Kyiv harus tergeser ke posisi kedua akibat kemenangan 2-0 yang diraih FC Porto atas Maccabi Tel Aviv. Porto mengoleksi 7 poin, disusul Kyiv (5), dan Chelsea (4). Tel Aviv sama sekali belum mendapatkan poin. (Verdi Hendrawan) 

Susunan pemain:

Dynamo Kyiv: 1-Oleksandr Shovkovsky, 6-Aleksandar Dragovic, 24-Damagoy Vida, 2-Danilo Silva, 34-Yevgen Khacheridi, 10-Andriy Yarmolenko, 16-Sergey Sydorchuk, 17-Sergiy Rybalka, 29-Vitaly Buyalskyy (19-Denis Garmash 83'), 22-Artem Kravets (11-Junior Moreas 78'), 25-Derlis Gonzalez.
Pelatih: Serhiy Rebrov.

Chelsea: 1-Asmir Begovic, 26-John Terry, 24-Gary Cahill, 28-Cesar Azpilicueta, 5-Kurt Zouma, 4-Francesc Fabregas (8-Oscar dos Santos 75'), 22-Willian Borges, 7-Ramires Santos, 21-Nemanja Matic, 10-Eden Hazard, 19-Diego Costa.
Pelatih: Jose Mourinho.

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Badminton
Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Badminton
Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Badminton
Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com