Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Man United Perpanjang Rekor Apik versus Aston Villa

Kompas.com - 15/08/2015, 03:44 WIB

BIRMINGHAM, KOMPAS.com - Manchester United mencatat kemenangan tipis 1-0 saat bertandang ke Stadion Villa Park, markas Aston Villa, Jumat malam atau Sabtu (15/8/2015) dini hari WIB.

Gol tunggal kemenangan Setan Merah pada laga tersebut dicetak oleh Adnan Janujaz pada menit ke-29. Hasil ini juga menambah catatan buruk The Villans saat menjamu Man United.

Lantaran kekalahan itu, Aston Villa menyamai catatan terburuk tak pernah menang atas satu tim kala bertanding di kandang sendiri. Total, Villa tak pernah menang 20 kali saat menjamu MU di Villa Park. Sebaliknya, MU menyamai catatan terbaiknya tak pernah kalah di kandang lawan yang sama, juga dengan 20 kali.

Pada laga ini, MU kembali tidak diperkuat David De Gea. Seperti halnya pada laga pekan pertama melawan Tottenham Hotspur, dia tidak masuk skuad yang dibawa Louis van Gaal. Sergio Romero kembali diandalkan sebagai kiper utama.

Bermain di depan dukungan penuh suporter, Aston Villa sanggup memberikan perlawanan sejak awal laga. Alhasil, pertandingan berlangsung cukup berimbang.

Kedua tim sama-sama kesulitan menciptakan peluang bagus pada 20 menit pertama. Akan tetapi, setelah itu Man United tampil lebih agresif dan menciptakan tiga peluang lewat Memphis Depay pada menit ke-22, 23', dan 27'.

The Red Devils akhirnya bisa membuka keunggulan 1-0 pada menit ke-29. Gol tersebut tercipta setelah Januzaj berhasil memaksimalkan umpan terobosan Juan Mata dengan melepaskan tembakan jarak dekat ke arah tiang jauh. Skor tersebut bertahan hingga babak pertama usai.

Pada paruh kedua, pertandingan berjalan lebih terbuka karena Aston Villa agresif menyerang. Akan tetapi, kedua tim tetap kesulitan menciptakan banyak peluang bagus. Gol Januzaj pun menjadi satu-satunya yang tercipta padapertandingan ini. Man United pun memastikan tiga poin atas Villa berkat kemenangan 1-0.

Pertandingan ini terbilang tidak biasa karena dimainkan pada Jumat (14/8/2015). Nyaris tidak pernah ada laga Premier League dimainkan pada hari tersebut karena lazimnya dihelat pada Sabtu, Minggu, atau Senin.

Perubahan jadwal ini disebabkan adanya permintaan dari pihak Kepolisian West Midlands lantaran ada English Defence League (EDL) di Walsall, Sabtu (15/8). Pihak kepolisian tidak bisa mengamankan kedua event tersebut.

Alhasil, laga Aston Villa kontra United dimajukan menjadi Jumat karena tidak mungkin dimundurkan karena Selasa (18/8), Setan Merah harus melakoni laga kualifikasi Liga Champion melawan Club Brugge.  (Wisnu Nova/JUARA.net)

Susunan pemain

Aston Villa: 1-Brad Guzan, 4-Micah Richards, 6-Ciaran Clark, 7-Leandro Bacuna, 23-Jordan Amavi, 8-Idrissa Gueye, 15-Ashley Westwood, 17-Jordan Veretout (24-Carlos Sanchez 78'), 9-Scott Sinclair (39-Rudy Gestede 59'), 11-Gabriel Agbonlahor, 19-Jordan Ayew.

Pelatih: Tim Sherwood

Manchester United: 20-Sergio Romero, 12-Chris Smalling, 17-Daley Blind, 23-Luke Shaw, 36-Matteo Darmian, 7-Memphis Depay (18-Ashley Young 82'), 8-Juan Mata, 11-Adnan Januzaj (21-Ander Herrera 60'), 16-Michael Carrick (31-Bastian Schweinsteiger 60'), 28-Morgan Schneiderlin, 10-Wayne Rooney.
 
Pelatih: Louis van Gaal

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Bologna Vs Juventus 3-3: Drama 6 Gol, Nyonya Bangkit dalam 8 Menit

Hasil Bologna Vs Juventus 3-3: Drama 6 Gol, Nyonya Bangkit dalam 8 Menit

Liga Italia
Liverpool Resmi Umumkan Arne Slot Pelatih Baru Gantikan Klopp

Liverpool Resmi Umumkan Arne Slot Pelatih Baru Gantikan Klopp

Liga Inggris
David da Silva Hampir Pasti Top Skor Liga 1, Fokusnya di Persib Kini...

David da Silva Hampir Pasti Top Skor Liga 1, Fokusnya di Persib Kini...

Liga Indonesia
Madura United Tak Gentar Hadapi Persib di Final Championship Series

Madura United Tak Gentar Hadapi Persib di Final Championship Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Vs Irak, di Balik Berubahnya Waktu Kickoff Laga

Timnas Indonesia Vs Irak, di Balik Berubahnya Waktu Kickoff Laga

Timnas Indonesia
16 Juara SAC Indonesia 2023 Tambah Pengalaman Usai Ikuti Latihan di China

16 Juara SAC Indonesia 2023 Tambah Pengalaman Usai Ikuti Latihan di China

Sports
Sempat Tak Pede, Marc Klok Ingin Tuntaskan Musim, Juara bersama Persib

Sempat Tak Pede, Marc Klok Ingin Tuntaskan Musim, Juara bersama Persib

Liga Indonesia
Run The City Makassar, Persiapan Menuju Monas Half Marathon Jakarta

Run The City Makassar, Persiapan Menuju Monas Half Marathon Jakarta

Sports
4 Laga Championship Series Gunakan VAR, Siap Liga 1 Musim Depan

4 Laga Championship Series Gunakan VAR, Siap Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
Final Piala FA Man City Vs Man United, Misi Ten Hag Tutupi Kegagalan Liga Inggris

Final Piala FA Man City Vs Man United, Misi Ten Hag Tutupi Kegagalan Liga Inggris

Liga Inggris
Jadwal Final Piala FA, Man City Vs Man United Akhir Pekan Ini

Jadwal Final Piala FA, Man City Vs Man United Akhir Pekan Ini

Liga Inggris
Daftar Juara UCI MTB Eliminator World Cup 2024, Panggung Kalteng Dikenal Dunia

Daftar Juara UCI MTB Eliminator World Cup 2024, Panggung Kalteng Dikenal Dunia

Sports
Gagal Juara Liga Inggris, Arsenal Butuh Penyerang Lebih Tajam

Gagal Juara Liga Inggris, Arsenal Butuh Penyerang Lebih Tajam

Liga Inggris
Berpisah dengan Liverpool, Klopp Enggan Cepat Kembali Melatih

Berpisah dengan Liverpool, Klopp Enggan Cepat Kembali Melatih

Liga Inggris
Pebalap Indonesia Qarrar Firhand Raih Podium 3 di Italia Championship

Pebalap Indonesia Qarrar Firhand Raih Podium 3 di Italia Championship

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com